Chris Evans Tanggapi Rumor Balik ke MCU, Isyarat Gantikan Pemeran Captain America yang Sekarang?

14 Juni 2022, 13:10 WIB
Foto Chris Evant Captain America, Deretan 15 Film Chris Evans Terbaik /Tangkapan Layar Youtube/IGN

Media Magelang - Mantan pemeran Captain America di MCU selama 8 tahun, Chris Evans, tepat pada tanggal 13 Juni kemarin merayakan ulang tahun yang ke 41 tahun.

Chris Evans sendiri lahir pada 13 Juni 1981 di Boston, Massachusetts, Amerika Serikat.

Pemeran Steve Rogers yang menjadi Captain America di MCU (Marvel Cinematic Universe), Chris Evans tidak menutup kemungkinan untuk kembali ke MCU.

Chris Evans, berhasil menjadikan Captain America sebagai salah satu karakter terbesar san digemari oleh para penggemar di MCU selama 8 tahun ia menjadi pemeran Captain America.

Chris Evans sekolah di Sudbury Regional saat SMA, ternyata bakat dalam dunia peran telah terlihat sejak ia duduk di bangku sekolah.

Baca Juga: Sang Istri Diejek, Will Smith Tampar Chris Rock di Panggung Oscar 2022

Chris Evans empat memainkan karakter Leontes dalam pertunjukkan bertajuk 'The Winter's Tale'.

Atas penampilannya, Chris mendapatkan banyak pujian dari para guru maupun temannya.

Chris Evans baru-baru ini memberikan tanggapannya terkait rumor yang menyebutkan bahwa dirinya akan kembali memerankan Captain America.

Sejak menjadi bagian dari MCU di tahun 2011, Chris Evans meraih kesuksesan besar dalam perannya sebagai Captain America.

Namun sayangnya, kisah Captain America berakhir di film "Avengers: Endgame" yang dirilis pada tahun 2019 lalu.

Baca Juga: Tayang Serentak di 4 Negara pada 16 Juni 2022, Ini Sinopsis Film Atas Nama Surga

Dalam "Avengers: Endgame", kisah Captain America memiliki akhir yang bahagia, dilansir Media Magelang dari Screen Rant.

Setelah mengembalikan Infinity Stones, Steve Rogers kembali ke masanya dan menikah dengan sang kekasih, Peggy Carter (Hayley Atwell).

Steve Rogers kemudian muncul di masa sekarang sebagai seorang pria tua untuk menyerahkan perisainya kepada Sam Wilson (Anthony Mackie).

Terlepas dari fakta bahwa Sam Wilson telah mengambil alih tugas sebagai Captain America, penggemar masih berasumsi jika Chris Evans di MCU belum berakhir.

Rumor tersebut timbul setelah pada tahun 2018, Anthony dan Joseph Russo, sutradara film-film MCU, berkata bahwa kisah Captain America di MCU sebenarnya belum berakhir.

Mereka juga menyebut bahwa penonton akan segera mengetahui maksud dari ucapan tersebut.

Lalu di awal tahun 2021 muncul kabar bahwa Chris Evans sedang bernegosiasi untuk kembali membawakan peran Captain America dalam suatu proyek MCU yang terbaru.

Para penggemar bertanya-tanya tentang proyek yang dimaksud dan kapan Chris Evans akan kembali ke MCU?

Dalam wawancara bersama Comic Book untuk mempromosikan film "Lightyear", belum lama Chris Evans menjawab rumor yang ramai diperbincangkan tersebut.

Chris Evans tidak membantah bahwa ia akan kembali sebagai Captain America.

Namun, Chris Evans mengaku takut jika dia harus kembali ke MCU untuk memerankan Captain America.

Chris menganggap kehadirannya kembali sebagai Steve Rogers, bisa merusak akhir yang sempurna untuk karakter yang ikut membesarkan namanya itu.

"Karakter ini sudah berjalan dengan sangat baik dan saya sangat senang karenanya. Bagi saya hal ini sangat berharga," tutur Chris Evans, aktor berusia 41 tahun itu.

Chris mengaku, tidak ingin mengecewakan siapapun terkait rumor tersebut.

Menurut Chris akan sulit untuk kembali sebagai Captain America, kecuali karakter dan ceritanya dibuat sempurna.

"Akan sangat menakutkan untuk menghidupkan sesuatu yang, sekali lagi, sangat saya hargai," pungkas Chris Evans.

"Peran itu sangat berarti bagi saya. Jadi, untuk meninjaunya kembali akan menjadi hal yang sulit," tandasnga.

Cerita Captain America di MCU memang telah dituntaskan, sehingga tidak mengherankan jika Chris Evans sedikit ragu untuk kembali membawakan karakter ini.

Pada akhirnya, penggemar hanya harus menunggu apakah Chris Evans akan benar-benar kembali ke perannya yang ikonis tersebut.

MCU kini tengah membuka cerita-cerita multiverse dan muncul kabar bahwa film "Secret Wars" sudah direncanakan.

Kemungkinan besar Chris Evans akan kembali ke MCU sebagai Captain America di film Secret Wars.***

Editor: Destri Ananda Prihatini

Tags

Terkini

Terpopuler