5 Drakor Keren Tayang di VIU Mulai Mei 2023, Ini Sinopsis Lengkapnya 

7 Mei 2023, 06:00 WIB
5 Drakor Keren Tayang di VIU Mulai Mei 2023, Ini Sinopsis Lengkapnya  / /macaronlover/My Drama List

Media Magelang - 5 drama Korea (drakor) keren segera hadir di platform streaming VIU.
 
5 drama Korea (drakor) keren yang hadir di VIU ini tayang mulai Mei 2023.
 
Sebelum mulai menontonnya, para pecinta drama dapat membaca sinopsis lengkap 5 drama Korea (drakor) yang tayang di VIU mulai Mei 2023 berikut ini.
 
Baca Juga: LINK NONTON Film Horor The Soul Gratis, The Soul Sedang Tayang di ANTV Buruan Klik di Sini!
 
1. All That We Loved (2023)

Drama Korea (drakor) All That We Loved yang tayang mulai Mei 2023 ini dibintangi oleh anggota termuda grup EXO, yaitu Oh Sehun.
 
All That We Loved merupakan drama remaja yang berkisah tentang seorang siswa SMA berusia 18 tahun, yang bernama Go Yoo (Oh Sehun), dan ia adalah pemain basket handal di sekolahnya.
 
Baca Juga: NONTON Drama Doctor Cha Episode 7 Sub Indo Online Gratis, Pakai Link Resmi di Sini

Banyak siswi yang menyukai Go Yoo di SMA tersebut, karena memang Go Yoo adalah remaja pria ceria yang mempesona, serta berbakat di bidang olahraga, terutama basket.

Meski banyak siswi yang mendekatinya, Go Yoo ternyata hanya tertarik pada seorang siswi baru yang cantik dan cerdas, yakni Han So Yeon (Jang Yeo Bin).

Pada mulanya, Go Yoo menjalani hari-harinya dengan penuh kebahagiaan sambil berusaha mendekati Han So Yeon. 
 
Namun, semua kebahagiaan itu berubah saat ia menjadi donor ginjal bagi teman satu sekolahnya, Go Joon Hee (Jo Joon Young).

Go Joon Hee adalah siswa teladan yang sangat cerdas tapi memiliki fisik yang lemah. 
 
Ketika Go Joon Hee menerima transplantasi ginjal dari Go Yoo, tiba-tiba keduanya memiliki kedekatan emosional yang tak terduga.

Yang lebih mengejutkan, Go Joon Hee juga ikut merasakan perasaan cinta yang dimiliki oleh Go Yoo pada Han So Yeon, yang kemudian membuat kedua sahabat ini berlomba mendapatkan hati seorang gadis yang sama.
 
2. Delightfully Deceitful (2023)

Drama Korea (drakor) Delightfully Deceitful bercerita tentang Lee Ro Woom (Chun Woo Hee), seorang penipu jenius yang tidak punya empati sama sekali.

Demi mendapatkan uang yang banyak, Lee Ro Woom tak tidak segan menipu korbannya dengan sangat jahat, namun kemudian ia berakhir di penjara.

Setelah bebas dari penjara, Lee Ro Woom  berniat balas dendam kepada musuh-musuhnya.

Selanjutnya Lee Ro Woom bertemu dengan Han Moo Young (Kim Dong Wook), seorang pengacara yang memiliki empati berlebihan pada siapapun, sampai-sampai ia harus dirawat di rumah sakit karena mentalnya terganggu.
 
Pasangan yang berbeda sifat dan karakter ini akhirnya bekerja sama untuk membalas dendam pada musuh-musuh yang sama.

3. Earth Arcade 2 (2023)

Earth Arcade 2 merupakan variety show yang digarap oleh Na Young Suk sebagai sutradaranya, dan menampilkan Lee Eun Ji, Lee Young Ji, Mimi “Oh My Girl”, dan An Yu Jin “IVE” untuk menjalankan misi-misi seru.

Keempat wanita ini tampil sebagai ksatria yang ditugaskan untuk menangkap kelinci bulan, yang kabur ke berbagai daerah di banyak negara.
 
Untuk menyelesaikan misi tersebut, keempat wanita ini akan pergi ke tempat-tempat unik di berbagai negara.

Yang menarik, keempat wanita ini akan singgah ke Pulau Bali juga.
 
4. My Perfect Stranger (2023)

Dalam drama Korea (drakor) My Perfect Stranger, Kim Dong Wook beradu akting dengan Jin Ki Joo, dan berkisah tentang dua orang yang tidak saling kenal yang tiba-tiba secara bersamaan kembali ke masa lalu, yaitu di tahun 1987.

Dua orang tersebut adalah Yoon Hae Joon (Kim Dong Wook), pembawa berita atau news anchor yang jujur, dan Baek Yoon Young (Jin Ki Joo), seorang pegawai perusahaan penerbitan yang bercita-cita menjadi penulis.

Setelah mendapatkan kesempatan langka bisa kembali ke tahun 1987, keduanya ternyata memiliki misi yang berbeda. 
 
Yoon Hae Joon berniat untuk mencari tahu kebenaran di balik pembunuhan yang terjadi pada 1987 silam.

5. Bitch x Rich

Drama Korea (drakor) Bitch x Rich ini berkisah tentang Je Na (Yeri) dan Kim Hye In (Lee Eun Saem) yang belajar di sekolah yang sama.

Kedua orang tersebut diceritakan mengalami perang mental dalam drama 10 episode ini, yang akan tayang di Viu mulai 31 Mei 2023.

Baek Je Na adalah konglomerat generasi ketiga, dan belajar di sekolah Cheongdam, namun ia terlibat dalam sebuah kasus pembunuhan.

Kim Hye In adalah siswa pindahan dari keluarga miskin, yang ditawari untuk belajar di sekolah Cheongdam.

Kim Hye In merupakan satu-satunya saksi dalam penyelidikan yang berkaitan dengan kasus pembunuhan yang dialami oleh Baek Je Na.

Akan tetapi, Baek Je Na sangat membenci Kim Hye In.

Apa yang akan terjadi pada mereka berdua selanjutnya?
 
Agar tak penasaran, maka jangan lewatkan 5 drakor keren yang tayang di VIU mulai Mei 2023, yang telah diulas sinopsis lengkapnya.***
Editor: Heru Fajar

Tags

Terkini

Terpopuler