Cara Daftar Audisi Online MasterChef Indonesia Season 9, Perhatikan Ketentuan Videonya!

- 3 September 2021, 18:50 WIB
Kompetisi Masterchef Indonesia Season 9 Telah Dibuka , Berikut Link dan Syarat Pendaftaran
Kompetisi Masterchef Indonesia Season 9 Telah Dibuka , Berikut Link dan Syarat Pendaftaran //Instagram/masterchefina/

Persyaratan peserta antara lain pria atau wanita (usia 17-60 tahun), WNI (punya KTP/SIM/KK), sudah vaksin minimal dosis pertama, memiliki hobi memasak, dan mengunggah video.

Berikut cara daftar audisi online MasterChef Indonesia Season 9 yang harus Anda perhatikan:

1. Mengisi google form melalui link yang sudah tersedia di aplikasi RCTI+

2. Memasukkan nomor telepon

3. Membuat video audisi dengan ketentuan:

- Video (tidak boleh mengandung SARA, pornografi, kekerasan verbal dan fisik, serta tidak menyebarkan ujaran kebencian, harus karya sendiri)

- Video diberi judul yang menarik dan diberi hastag #onlineauditionmci9

- Durasi video maksimal 5 menit (maksimum 500 MB/video)

- Berisi perkenalan diri (nama, tempat tanggal lahir, usia, daerah asal, daerah domisili, pekerjaan, hobi dan motivasi ikut MasterChef Indonesia Season 9)

- Berisi proses memasak dan menyajikan hasil masakan

Halaman:

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: instagram @masterchefina RCTI+


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah