5 Rekomendasi Lagu Indonesia yang Cocok untuk Memulai Hari

- 15 November 2021, 10:02 WIB
5 Rekomendasi Lagu Indonesia yang Cocok untuk Memulai Hari
5 Rekomendasi Lagu Indonesia yang Cocok untuk Memulai Hari /TULUS - Teman Hidup (Official Music Video) Youtube
 
Media Magelang – Artikel ini memuat lima rekomendasi lagu Indonesia yang cocok untuk memulai hari.
 
Kelima lagu Indonesia tersebut pas untuk didengarkan di pagi hari saat Anda hendak beraktivitas.
 
Mengawali pagi dengan segelas kopi mungkin akan terasa nikmat. Lebih nikmat lagi jika Anda memadukannya dengan beberapa lagu untuk membangkitkan semangat dan mood Anda.
 
 
Tim Media Magelang telah merangkum lima rekomendasi lagu Indonesia yang cocok untuk Anda dengarkan sebelum memulai aktivitas. Berikut adalah daftarnya:
 
1. Selamat Pagi - RAN
 
Selamat Pagi merupakan lagu yang dirilis pada tahun 2013 silam. Lagu yang dipopulerkan oleh RAN ini memiliki ritme yang terdengar asyik dan membakar semangat.
 
Selamat Pagi, seperti judulnya, seolah menjadi lagu ucapan selamat pagi bagi pendengarnya. Sebuah lagu dengan lirik yang menceritakan awal pagi seseorang yang tidak sabar untuk menjalani hari.
 
 
Jika Anda sukar menentukan apa lagu pertama yang ingin Anda dengar di pagi hari, Selamat Pagi bisa menjadi pilihan tepat.
 
2. Manusia Kuat - Tulus
 
Manusia Kuat adalah sebuah lagu yang dipopulerkan oleh penyanyi pria Indonesia bersuara khas, Tulus. Lagu ini merupakan salah satu lagu dari album bertajuk Monokrom yang rilis pada tahun 2016 silam.
 
Lirik lagu ini penuh akan kata-kata optimis bahwa meskipun banyak rintangan menghadang, kita akan terus menjadi manusia kuat.
 
Seperti penggalan lirik di awal lagu yang berbunyi, “Kau bisa patahkan kakiku, tapi tidak mimpi-mimpiku”.
 
Ajakan untuk tetap teguh bermimpi yang dibawa oleh lagu ini cocok untuk Anda dengarkan di pagi hari sebagai pembakar semangat.
 
3. Lagu Hari Ini - GAC
 
Semangat kuberi dengan lagu ini. Nadaku melayang-kayang menemani” adalah penggalan lirik lagu bertajuk Lagu Hari Ini yang dipopulerkan oleh GAC.
 
Lagu bertempo cepat dengan nada riang ini seolah menjadi pelecut semangat untuk memulai hari dengan suasana ceria.
 
Bagi Anda yang menyukai jenis musik easy listening, Lagu Hari Ini patut Anda masukkan ke dalam playlist.
 
4. Heaven - Isyana Sarasvati, Afgan, Rendy Pandugo
 
Berbeda dengan ketiga lagu sebelumnya yang memiliki tempo cepat, rekomendasi lagu satu ini justru bertempo lebih lambat.
 
Menikmati secangkir kopi sambil mendengarkan lagu Heaven akan membuat suasana pagi Anda layaknya di surga.
 
Harmonisasi dari suara vokal Isyana Sarasvati, Afgan, dan Rendy Pandugo cocok didengarkan bila Anda menyukai suasana pagi yang tenang.
 
5. Cara Bahagia - Yotari
 
Cara Bahagia merupakan lagu yang dipopulerkan oleh Yotari Kezia. Lagu ini sempat menjadi soundtrack series Indonesia berjudul ‘I Love You Silly’.
 
Judul Cara Bahagia memberi kesan seolah-olah lagu ini berisi tutorial untuk menjadi bahagia. Secara garis besar, asumsi tersebut dapat dibenarkan.
 
Berangkat dari isu insecurity, Cara Bahagia ingin mengajak para penggemarnya untuk lebih menghargai diri sendiri.
 
Lagu ini juga bermakna bahwa setiap manusia dicipta indah dengan cara yang berbeda. Jadi, ada baiknya bagi kita untuk berhenti membanding-bandingkan diri kita dengan orang lain.
 
Sebab, kebahagiaan akan selangkah lebih mudah diraih apabila kita bisa menghargai diri sendiri dan tidak berusaha menjadi seperti orang lain.
 
Lagu Cara Bahagia memiliki nada yang ceria serta pesan positif yang membangkitkan semangat. Cocok untuk Anda masukkan ke dalam playlist lagu penyemangat untuk menyambut hari.
 
Itulah lima rekomendasi lagu Indonesia untuk memulai hari yang berhasil dirangkum oleh Tim Media Magelan. Selamat mendengarkan dan selamat beraktivitas!***

Editor: Dinda Silviana Dewi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah