Sinopsis The Glory, Kisah Balas Dendam Korban Bullying, Dibintangi Song Hye Kyo

- 19 Desember 2022, 10:05 WIB
Song Hye Kyo Balas Dendam di Serial Netflix 'The Glory'
Song Hye Kyo Balas Dendam di Serial Netflix 'The Glory' /Instagram.com/@netflixkr

Media Magelang - Artikel ini memuat sinopsis lengkap dari serial drama Korea (drakor) terbaru berjudul The Glory.

Serial Korea The Glory yang berpusat pada kisah balas dendam seorang korban bullying ini dibintangi oleh Song Hye Kyo.

Aksi Song Hye Kyo sebagai korban bullyingyang membalas dendam dengan kejam dapat ditonton dalam serial Korea The Glory, yang segera tayang di Netflix.

The Glory yang menampilkan bintang utama Song Hye Kyo ini dijadwalkan tayang di Netflix mulai 30 Desember 2022, dan hanya memiliki delapan episode saja.

Baca Juga: Daftar Nomor Frekuensi Channel RCTI, SCTV, ANTV dan Indosiar yang Menghilang di TV Anda

Sinopsis serial Korea The Glory dibuka dengan sosok Moon Dong Eun yang merupakan siswi sekolah menengah atas, yang bercita-cita menjadi seorang arsitek.

Namun sayang, cita-cita Moon Dong Eun harus pupus di tengah jalan karena ia kemudian putus sekolah.

Moon Dong Eun memutuskan untuk mengakhiri masa belajarnya di SMA sebelum waktunya, dan mengubur impiannya untuk menjadi arsitek karena ia adalah korban bullying di sekolah.

Bertahun-tahun setelah itu, Moon Dong Eun merencanakan balas dendam pada para pelaku bullying, dan teman-temannya yang tidak menolongnya saat ia dibully.

Halaman:

Editor: Destri Ananda Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x