Jujutsu Kaisen Season 2 Bakal Tayang Juli 2023, Bakal Ada Reuni Satoru Gojo dan Suguru Natsuyu

- 26 Maret 2023, 17:45 WIB
Jujutsu Kaisen Season 2 Bakal Tayang Juli 2023, Bakal Ada Reuni Satoru Goju dan Suguru Natsuyu
Jujutsu Kaisen Season 2 Bakal Tayang Juli 2023, Bakal Ada Reuni Satoru Goju dan Suguru Natsuyu /

Media Magelang - Serial anime Jujutsu Kaisen Season 2 sudah diumumkan akan tayang pada, tahun 2023 ini.

Lantas kapan anime Jujutsu Kaisen Season 2 tayang dan tersedia di platform apa? Simak saja artikel ini sampai tuntas.
 
Kabar perihal Jujutsu Kaisen Season 2 ini sudah santer terdengar sejak Jujutsu Kaisen Season 1 rampung ditayangkan, dan ditunggu-tunggu oleh para penggemarnya.
 
Jujutsu Kaisen Season 2 sendiri telah merilis trailernya dan akan tayang pada bulan Juli, tahun 2023 nanti.
 
 
Diluncurkan pada hari Sabtu, 25 Maret 2023 di kanal Youtube Toho Animation. Terlihat suguhan animasi yang makin epic dari season yang kedua ini.
 
Jujutsu Kaisen menampilkan kehidupan sekolah Satoru Gojo, yang pada season pertama belum diceritakan secara detail.
 
Gojo sang guru Itadori Yuuji dalam season kedua ini, ditarik lini waktunya ke masa sekolahnya di SMA. Gojo remaja terlihat sangat tampil dengan ceria dan penuh semangat.
 
 
Toho Animation mengumumkan bahwa Jujutsu Kaisen Season 2, akan banyak membawakan cerita Satoru Gojo dan Suguru Natsuyu semasa mereka kuliah jurusan teknik.
 
Cerita masa lalu Satoru Gojo dan Suguru Natsuyu sepertinya akan terungkap menurut Toho Animation dalam kanal Youtube-nya, karena mereka disebut sebagai penyihir terburuk dan terkuat.
 
Cerita perihal Shibuya dikabarkan juga akan berlanjut di season kedua ini, selain itu juga ada Kojou, Fushiguro, Kugizaki dan mahasiswa teknik lainnya untuk memulai sebuah pertemuan yang besar.
 
Jujutsu Kaisen Season 2 akan memboyong karakter dan pemeran utama seperti Yuichi Nakamura sebagai Satoru Gojo, Anna Nagase sebagai Riko Amanai, Takehito Koyasu sebagai Jinji Fushiguro dan tentunya masih banyak lagi.
 
Sepertinya seluruh pemeran dalam insiden Kaidama/Tamaori/Shibuya, akan terlibat di Jujutsu Kaisen Season 2 ini.
 
Sebagai pengingat, Jujutsu Kaisen Season 1 memiliki 24 episode dengan membawa kisah perjalanan Itadori Yuuji dalam menemukan kekuatan untuk membunuh kutukan yang kejam.
 
Ita merupakan siswa SMA yang bergabung ke dalam klub, Jujutsu Sorcerers. Yuuji menelan jari Ryomen Sukuna yang memiliki kekuatan kutukan kejam dalam dirinya.
 
Babak baru lanjutan Jujutsu Kaisen akan bersemi ke season 2, sesuai dengan konfirmasi resmi bahwa Jujutsu Kaisen Season 2 akan tayang mulai 6 Juli 2023.
 
Jujutsu Kaisen Season 2 akan tayang setiap hari Kamis, pukul 23.59 WIB dan disiarkan di 28 stasiun yang berafiliasi dengan MBS atau TBS.
 
Cerita yang ditarik mundur ini, sangat dinantikan para penggemar, sebab Satoru Goju dan Suguru Natsuyu banyak mengisi cerita lewat perjalanan masa lalu mereka sebelum akhirnya harus berpisah.
 
Demkian informasi tentang Jujutsu Kaisen Season 2, yang akan tayang bulan Juli 2023 ini.***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x