Pertemuan Kapolri dan KSAD, Demi Perkuat Sinergitas dan Solidaritas MAsyarakat

- 3 Februari 2021, 18:20 WIB
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo  kunjungi  Ketua MA Muhammad Syarifuddin bahas tilang elektronik.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo kunjungi Ketua MA Muhammad Syarifuddin bahas tilang elektronik. // dok. Polres Magelang

Media Magelang – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengunjungi Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa pada Selasa, 2 februari 2021. 

Pertemuan Jenderal Sigit dan Jenderal TNI Andika di Mabes TNI AD sepakat untuk saling menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Selain itu, keduanya pun sepakat untuk tetap menjaga sinergitas dan dan solidaritas antara TNI-Polri.

Jenderal Litsyo Sigit datang ke Mabes TNI AD dalam rangka melanjutkan kunjungan kehormatan ke beberapa lembaga negara usai resmi dilantik sebagai Kapolri. 

Baca Juga: Dituding Fans Keluarga Ruben Onsu Hanya Manfaatkan Dirinya, Betrand Peto Ngamuk

“Terima kasih, hari ini saya mendapatkan kesempatan dan diterima dengan sangat luar biasa oleh Bapak KSAD sebagai Kapolri baru. Selain itu, terkait bagaimana menjaga sinergitas dan solidaritas dengan TNI, itu harus terus dibangun. Karena itu hukumnya wajib dan itu yang diperlukan. Menjaga kedaulatan dan menjaga stabilitas Kamtibmas itu tugas pokok dari TNI dan Polri,” ujarnya.

Rencana Jenderal Listyo untuk menjaga sinergitas tersebut akan memperbanyak kegiatan bersama dengan TNI. Semakin banyak menjalin kerjasama di lapangan, hal itulah yang akan membuat TNI-Polri semakin solid. 

“Jadi solidaritas dan sinergitas tentunya harus kita bangun dengan memperbanyak kegiatan yang bersifat integrase. Alhamdulillah, saya yakin dengan kegiatan seperti itu, maka pada saat melaksanakan tugas di lapangan tentunya TNI dan Polri akan semakin solid,” tuturnya. 

Baca Juga: Suara Dentuman Terjadi, BPPD Kota Malang Belum Ketahui Sumbernya

Hubungan TNI-Polri yang semakin solid akan berdampak positif. Mulai dari masyarakat yang merasa aman dengan kehadiran TNI-Polri, hingga kegiatan perekonomian yang semakin adil dan makmur dapat tercapai. 

Halaman:

Editor: Dinda Silviana Dewi

Sumber: Rilis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah