Bansos Ini Bakal Cair Desember 2022, Yuk Daftar DTKS Kemensos Jadi Penerima BLT

- 27 September 2022, 09:00 WIB
Salah seorang keluarga penerima manfaat di Lampung sedang menerima bantuan langsung tunia penyesuaian bahan bakar minyak (BLT BBM) di Kantor Pos Cabang Utama Bandarlampung.
Salah seorang keluarga penerima manfaat di Lampung sedang menerima bantuan langsung tunia penyesuaian bahan bakar minyak (BLT BBM) di Kantor Pos Cabang Utama Bandarlampung. /Dian Hadiyatna/ANTARA
 
Media Magelang - BLT atau bansos akan cair ke data DTKS Kemensos.
 
Dikabarkan pemerintah akan menyalurkan BLT atau bansos pada Desember 2022.
 
Namun, hanya masyarakat yang terdata di DTKS Kemensos yang akan memperoleh bansos atau BLT tersebut.
 
Tiga Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang segera disalurkan oleh pemerintah pada Desember 2022 nanti meliputi BLT bagi anak yatim piatu, orang lanjut usia (lansia), dan penyandang disabilitas.
 
 
Dana tambahan dalam Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang akan disalurkan pada Desember 2022 diketahui sebesar Rp400 miliar.
 
Adapun rincian tiga Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang segera disalurkan pada Desember 2022 oleh pemerintah adalah sebagai berikut.
 
BLT untuk Anak Yatim Piatu
 
Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk anak yatim piatu ini menyasar 946.863 orang.
 
Untuk besarannya adalah Rp200.000 per anak yang bisa diterima setiap bulan.
 
BLT untuk Orang Lanjut Usia (Lansia)
 
Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk orang lanjut usia (lansia) diberikan pada mereka yang berusia 80 tahun, dan tidak ada lagi yang merawat.
 
Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk orang lanjut usia (lansia) ini rencananya akan diberikan pada 334.011 orang.
 
Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk orang lanjut usia (lansia) ini diberikan secara harian melalui Ketua RT atau RW agar dibelikan bahan makanan sehari-hari.
 
BLT untuk Penyandang Disabilitas
 
Sementara itu, Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk penyandang disabilitas disalurkan bagi 98.934 orang.
 
Besaran BLT ini adalah sejumlah Rp21.000, dan diberikan per hari.
 
Daftar DTKS Kemensos
 
Untuk mendapatkan bansos, masyarakat harus terdata di DTKS Kemensos.

DTKS sendiri bisa membantu kamu mencairkan dana bantuan sosial dari Kemensos, mulai dari dana PKH, BPNT, BST dan PBI.

Kemensos memiliki situs resmi untuk cek nama penerima bansos PKH (Program Keluarga Harapan), link situs bisa kamu salin di akhir artikel.

Sebelum mengetahui besaran dana PKH dari Kemensos yang dibagi menjadi beberapa kategori, kamu harus simak cara Daftar DTKS Kemensos terlebih dahulu.

Berikut adalah cara daftar DTKS Kemensos:

1. Siapkan HP dan koneksi internet.
2. Siapkan KTP dan KK.
3. Unduh aplikasi Cek Bansos di Google Play.
4. Buka aplikasi dan pilih "Bikin Akun Baru" jika aplikasi Cek Bansos telah terinstal.
5. Masukkan data diri sesuai KTP dan KK.
6. Cari dan klik ikon (+) untuk mengunggah foto KTP dan selfie memegang KTP.
7. Cari dan klik tombol "Buat Akun Baru".
8. Cari dan klik daftar menu "Daftar Usulan".
9. Input data diri sesuai kolom yang tersedia.
10. Terakhir, pilih jenis bansos (PKH atau BPNT).

Dalam mendaftarkan DTKS Kemensos, pastikan data diri Anda sesuai dengan KTP dan KK.

Pastikan kamu terdata di DTKS Kemensos untuk dapatkan bansos tersebut.***

Editor: Dinda Silviana Dewi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x