Sinopsis Tunnel Episode 11, Shin Jae Yi Selamat, Kim Sun Jae Berhasil Menangkap Jung Ho Young

25 September 2021, 12:25 WIB
Sinopsis Tunnel episode 11 di NET TV. /Instagram.com/@netmediatama

Media Magelang – Drama Korea Tunnel episode 11 akan tayang malam ini, Sabtu, 25 September 2021 pukul 19.00 WIB.

Berikut adalah sinopsis Tunnel episode 11 yang dapat Anda baca sebelum menonton dramanya di NET TV nanti malam.

Sinopsis Tunnel episode 11 mengisahkan Kim Sun Jae (Yoon Hyun Min) mengejar Jung Ho Young (Heo Sung Tae) yang terlihat akan membunuh Shin Jae Yi (Lee Yoo Young).

Baca Juga: Sinopsis Tunnel Episode 10 Tayang di NET TV, Park Kwang Ho Temukan Fakta Mengejutkan tentang Shin Jae Yi

Penangkapan itu menjadi sulit karena Jung Ho Young berusaha keras untuk kabur, sedangkan Kim Sun Jae sudah sangat marah padanya.

Mereka melakukan perkelahian tanpa henti, akhirnya tim lain dari kepolisian datang untuk menghentikan Kim Sun Jae memukul Jung Ho Young.

Sementara Park Kwang Ho (Choi Jin Hyuk) menemani Shin Jae Yi yang baru saja berhasil lolos dari percobaan pembunuhan.

Baca Juga: Sinopsis Tunnel Episode 10, Terungkap Ada Dua Pelaku Pembunuhan Berantai, Siapakah Mereka?

Kim Sun Jae datang ke rumah sakit untuk melihat keadaan Shin Jae Yi dan memberitahukan bahwa Shin Jae Yi adalah anak Park Kwang Ho.

Namun, Park Kwang Ho ternyata telah menyadari lebih dulu melalui peluit yang dipakai oleh Shin Jae Yi, Kim Sun Jae pun kaget mengetahui hal itu.

Ahli forensik tak menemukan bukti apa pun di mobil Jung Ho Young, namun detektif menemukan sebuah kalung di sana.

Ternyata kalung itu milik wanita muda yang dibunuh Jung Ho Young belum lama ini, namun Jung Ho Young belum mengaku.

Kemudian, Shin Jae Yi akhirnya sadar, ketika sadar dia menanyakan apakah Jung Ho Young sudah ditangkap, Park Kwang Ho memarahinya.

Kim Sun Jae ingin meminta keterangan dari Shin Jae Yi agar bisa menghukum Jung Ho Young, di tengah memberikan pernyataan, Shin Jae Yi teringat saat-saat dia akan dibunuh, sehingga dia sangat ketakutan.

Kemudian Kim Sun Jae mencoba menenangkan. Akhirnya didapatlah pernyataan dari Shin Jae Yi. Interogasi Jung Ho Young menjadi sulit karena dia tak kunjung mengaku.

Sedangkan bukti yang ditemukan juga masih kurang untuk membuktikan Jung Ho Young bersalah dan telah melakukan pembunuhan berantai.

Mampukan Kim Sun Jae dan Park Kwang Ho menemukan bukti atas kasus pembunuhan berantai yang dilakukan Jung Ho Young?

Temukan jawabannya dengan menonton Tunnel episode 11 malam ini, Sabtu, 25 September 2021, pukul 19.00 WIB di NET TV.***

Editor: Dinda Silviana Dewi

Tags

Terkini

Terpopuler