Link Live Streaming Pertandingan Fase Grup BWF World Tour Finals 2023, Ada Jojo vs Kodai Naraoka

13 Desember 2023, 13:15 WIB
Jadwal final French Open 2023 hari ini, Minggu, 29 Oktober 2023. Nonton Bagas/Fikri dan Jojo wakil Indonesia live di iNews TV. /Instagram/@jonatanchristieofficial/

Media Magelang - Berikut link live streaming pertandingan fase grup dari turnamen BWF World Tour Finals 2023.

Babak pertama atau fase grup turnamen pamungkas BWF World Tour Finals 2023 dimulai saat ini, Rabu, 13 Desember 2023.

Tayangan live streaming jalannya pertandingan BWF World Tour Finals 2023 untuk fase grup telah dimulai sejak pagi ini.

Sesuai jadwal, pertandingan hari pertama fase grup BWF World Tour Finals 2023 telah dimulai pada Rabu pukul 09.00 WIB.

Rangkaian pertandingan fase grup BWF World Tour Finals 2023 digelar mulai saat ini di Hangzhou Olympic Sports Centre Gymnasium.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Pekan 23 Liga 1 2023-24, Dibuka Duel Persebaya vs Persis Solo Hari Ini

BWF World Tour Finals 2023 menjadi turnamen penutup tahun ini setelah pelaksanaan Syed Modi India International 2023.

Turnamen BWF World Tour Finals 2023 turut diikuti wakil Indonesia yang termasuk dalam delapan pemain unggulan.

Pertandingan BWF World Tour Finals 2023 berlangsung sesuai jadwal selama lima hari pada 13-17 Desember 2023.

Berbeda dari turnamen BWF lainnya, kompetisi BWF World Tour Finals 2023 menggunakan sistem round robin.

Baca Juga: Puncak Shopee 12.12 Birthday Sale TV Show Meriah, JKT48 dan Deretan Artis Lain Sukses Bikin Heboh Penonton

Sebanyak 8 peserta di masing-masing sektor akan terbagi menjadi 2 grup berisi 4 pemain tunggal/ganda.

Dua pemain teratas di setiap grup dipastikan lolos ke babak semifinal, dan berpeluang melaju ke final untuk memperebutkan juara.

Ada 6 pemain yang siap mewakili Indonesia untuk memperebutkan gelar juara BWF World Tour Finals 2023.

Enam wakil tanah air yaitu di antaranya Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Gregoria Mariska Tunjung, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, dan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva.

Pada tahun lalu, ada dua wakil Indonesia yaitu Anthony Ginting dan Ahsan/Hendra yang bertanding di babak final dan berakhir sebagai runner up.

Terdapat perang saudara di sektor ganda putra antara Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri di Lapangan 2 pada hari ini.

Ada pula pertemuan Jojo dengan wakil tunggal putra Jepang, Kodai Naraoka di lapangan dua siang ini.

Tayangan siaran langsung rangkaian pertandingan turnamen dapat disaksikan sesuai jadwalnya pekan ini.

Anda bisa menyaksikan rangkaian pertandingan BWF World Tour Finals 2023 secara live streaming melalui TV online.

Total hadiah yang akan didapatkan semua juara dalam turnamen final BWF ini yaitu sebesar 2,5 juta dolar AS atau setara Rp38,7 miliar.

Rangkaian pertandingan BWF World Tour Finals 2023 hingga babak final akan tayang secara langsung di kanal YouTube BWF, iNews TV, dan platform live streaming Vision+.

Lebih lanjut, inilah jadwal lengkap semua babak pertandingan pemain Indonesia dalam ajang BWF World Tour Finals 2023.

Jadwal Pertandingan BWF World Tour Finals 2023

Rabu, 13 Desember 2023: Fase grup

Kamis, 14 Desember 2023: Fase grup

Jumat, 15 Desember 2023: Fase grup

Sabtu, 16 Desember 2023: Babak semifinal

Minggu, 17 Desember 2023: Babak final

Daftar Pemain Indonesia di Fase Grup BWF World Tour Finals 2023

Lapangan 1

- Apriyani Rahayu/Siti Fadia vs Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang)

Lapangan 2

- Gregoria Mariska Tunjung vs Tai Tzu Ying (Taiwan)

- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri

- Anthony Ginting vs Kodai Naraoka (Jepang)

- Jonatan Christie vs Kunlavut Vitidsarn (Thailand)

Link Live Streaming BWF World Tour Finals 2023

Bagi yang ingin menyaksikan rangkaian pertandingan BWF World Tour Finals 2023 pekan ini, klik link live streaming di bawah ini:

https://www.rctiplus.com/tv/inews << via RCTI+

https://bwfworldtourfinals.bwfbadminton.com/results/4734/hsbc-bwf-world-tour-finals-2023/draw/ << via BWF

https://www.youtube.com/@bwftv/featured << via BWF

Itulah informasi terkait jadwal, link live streaming, hingga jadwal pertandingan turnamen BWF World Tour Finals 2023 yang bergulir saat ini untuk fase grup.***

Editor: Destri Ananda Prihatini

Tags

Terkini

Terpopuler