Preview Persija vs Barito Putera pada Laga Perempat Final Piala Menpora 2021

- 10 April 2021, 12:35 WIB
Persija Jakarta dan Barito Putera akan saling bertemu pada ajang 8 besar Piala Menpora 2021, 10 April 2021 di Stadion Kanjuruhan, Malang.
Persija Jakarta dan Barito Putera akan saling bertemu pada ajang 8 besar Piala Menpora 2021, 10 April 2021 di Stadion Kanjuruhan, Malang. /Instagram.com/@psbaritoputeraofficial/

Meskipun demikian, Barito Putera tetap optimis menghadapi Persija pada pertandingan hari ini.

Pelatih Barito Putera Djajang Nurjaman menegaskan jika timnya bekerja keras dengan sistem yang disiapkan, maka bisa jadi mereka akan menang melawan Persija.

Taktik yang dipersiapkan Barito Putera antara lain dengan mengantisipasi pemain-pemain berbahaya di Persija.

“Justru yang kami antisipasi adalah pergerakan liar dari Riko dan Osvaldo Haay karena 2 pemain ini lebih banyak suplai ke Marko Simic,” tutur Djajang.

“Ya saya sampaikan betul Persija difavoritkan karena bertabur bintang. Tapi sekali lagi kami sudah siap menghadapi mereka sudah menyampaikan ke pemain bukan tidak mungkin kami mengalahkan mereka,” ujar Djadjang Nurdjaman.

Djadjang Nurdjaman sangat yakin tim asuhannya mampu melawan Persija jika bermain sesuai dengan instruksinya dan bekerja keras selama pertandingan.

Itulah preview pertandingan Piala Menpora 2021 Persija vs Barito Putera pada babak perempat final yang hari ini akan segera berlangsung.***

Halaman:

Editor: Eko Prabowo

Sumber: LIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah