Kronologi Penundaan Jadwal Liga 1 Sejak Maret hingga Agustus 2021

- 10 Agustus 2021, 09:35 WIB
Liga 1 Diundur Lagi 27 Agustus 2021, Ini Kata Menpora Zainudin Amali
Liga 1 Diundur Lagi 27 Agustus 2021, Ini Kata Menpora Zainudin Amali /Tangkapan layar Instagram/@liga1match//

Baca Juga: Jadwal Liga 1 Mundur Lagi, Sampai Kapan?

“Jadi telah disepakati bahwa akan dimulai pada tanggal 27 Agustus,” ungkap Amali.

Keputusan penundaan telah dikomunikasikan kepada sejumlah pihak, termasuk PSSI, LIB, Satgas Covid-19, serta pihak otoritas keamanan.

Berkali-kali dalam Konpers daring Menpora mengingatkan soal kedisiplinan atas protokol kesehatan. Pihaknya mengaku telah memegang komitmen dengan PSSI, LIB, serta klub taat protokol kesehatan.

Lebih jauh, pada Konpers daring itu, Amali meyakinkan bahwa Liga 1 akan digelar sesuai dengan tanggal yang telah diumumkan secara resmi.

“Soal teknisnya ini sangat ketat dan disiplin melebihi dari yang sebelumnya,” tegas Amali.

Pada Konpers sebelumnya, Amali menegaskan, pertandingan hanya boleh digelar di daerah berstatus PPKM Level 2 ke 1.

Ia juga menegaskan, helatan sepak bola profesional kelas wahid itu harus bersifat fleksibel dalam penentuan tempat, termasuk soal jadwal yang sewaktu-waktu bisa berubah.

Perubahan tempat atau jadwal tergantung situasi perkembangan kasus Covid-19. Pertandingan harus dipindah ke daerah lain, jika kasus Covid-19 di daerah yang dijadwalkan trennya meningkat.

“Nanti kalau tiba-tiba kasus Covid-19-nya naik, maka penyelenggara berjanji memindahkan tempat pertandingan ke lokasi yang berlevel di bawahnya. Jadi ini fleksibel,” tegas Zainudin Amali.

Halaman:

Editor: Destri Ananda Prihatini

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah