Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2022, Lawan Laos pada 15 Februari Mendatang

- 31 Januari 2022, 15:05 WIB
Pemain Timnas Indonesia Ricky Kambuaya (tengah) dihadang pemain Timnas Timor Leste Zenivio Morientes (kedua kanan) dalam pertandingan sepak bola Leg 2 FIFA Matchday di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar Bali, Minggu, Minggu 30 Januari 2022.
Pemain Timnas Indonesia Ricky Kambuaya (tengah) dihadang pemain Timnas Timor Leste Zenivio Morientes (kedua kanan) dalam pertandingan sepak bola Leg 2 FIFA Matchday di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar Bali, Minggu, Minggu 30 Januari 2022. /ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana

Media Magelang - Berikut jadwal pertandingan Timnas Indonesia dalam Piala AFF U-23 2022 bulan Februari 2022 mendatang. 

Setelah berakhir di posisi runner-up dalam Piala AFF 2020, Timnas Indonesia akan bertemu kembali dengan berbagai negara dalam jadwal Piala AFF U-23 2022. 

Pada Piala AFF 2020, Thailand berhasil meraih gelar juara usai menaklukkan Timnas Indonesia dengan hasil agregat 6-2 pada akhir tahun lalu. 

Jadwal laga Timnas Indonesia ini akan digelar di Kamboja pada Februari mendatang, yang telah resmi menjadi tuan rumah ajang Piala AFF U-23 2022. 

Baca Juga: Jadi Runner Up Piala AFF 2020, Ini Ranking Terbaru Timnas Indonesia di FIFA

Skuad Garuda akan kembali turut serta dalam memperebutkan gelar juara ajang Piala AFF U-23 2022 bersama 10 timnas lainnya. 

Terdapat 11 tim dari negara Asia Tenggara yang bertanding dalam Piala AFF U-23 2022, yang nantinya akan dibagi menjadi 3 grup. 

Timnas Indonesia, Malaysia, Laos, dan Myanmar akan bergabung dalam Grup B Piala AFF U-23 2022. 

Sementara Grup A Piala AFF U-23 2022 berisi Kamboja, Timor Leste, Filipina, dan Brunei Darusalam. Di sisi lain, di Grup C ada Thailand, Vietnam, dan Singapura.

Halaman:

Editor: Destri Ananda Prihatini

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah