Prediksi Bayer Leverkusen vs AS Roma di Liga Eropa 2022-23: Line Up, Skor dan H2H

- 18 Mei 2023, 11:25 WIB
Prediksi Skor Bayer Leverkusen vs AS Roma di Liga Europa: Ada Head to Head, Berita Tim, dan Susunan Pemain
Prediksi Skor Bayer Leverkusen vs AS Roma di Liga Europa: Ada Head to Head, Berita Tim, dan Susunan Pemain /Reuters

Media Magelang - Bayer Leverkusen vs AS Roma saling berhadapan kembali dalam laga leg kedua semifinal Liga Eropa 2022-2023.

Laga leg 2 babak semifinal ajang Liga Eropa 2022-2023 akan mempertemukan Bayer Leverkusen dengan AS Roma dini hari nanti, Jumat, 19 Mei 2023 pukul 02.00 WIB.

Pertandingan Bayer Leverkusen vs AS Roma di semifinal Liga Eropa 2022-2023 berlangsung di BayArena, Leverkusen, Jerman sesuai jadwal.

Tayangan live streaming laga Bayer Leverkusen vs AS Roma dapat disaksikan melalui platform Vidio malam ini.

Baca Juga: Sedang Main! Jadwal dan Live Sudirman Cup 2023 Indonesia vs Thailand Hari Ini Kamis 18 Mei 2023

Selain itu, pertandingan Liga Eropa antara Bayer Leverkusen vs AS Roma juga akan live via Moji TV dan Champions TV 1.

Duel Bayer Leverkusen vs AS Roma dalam laga terakhir semifinal ini diprediksi bakal berlangsung sengit sejak menit-menit awal.

Bayer Leverkusen sebelumnya takluk dengan skor tipis 1-0 dari AS Roma dalam leg pertama semifinal Liga Eropa musim ini.

AS Roma dinilai mampu mempertahankan tren positif mereka, dengan rekor lolos fase grup kompetisi Eropa sebanyak 10 kali, dengan 7 di antaranya terjadi berturut-turut.

Dalam lima laga terakhir melawan AS Roma di semua kompetisi, Bayer Leverkusen hanya mampu menang 1 kali.

Baca Juga: Jadwal Fase Grup Sudirman Cup 2023 Hari Ini, Ada Indonesia vs Thailand

AS Roma juga hanya menang sekali dalam 11 laga tandang terakhir mereka di semua kompetisi.

Kedua tim memiliki kekuatan yang tidak jauh berbeda sehingga skor akhir diprediksi seri antara AS Roma dengan Bayer Leverkusen.

H2H

- 12 Mei 2023: Roma 1-0 Leverkusen (Liga Europa)

- 05 Nov 2015: Roma 3-2 Leverkusen (Liga Champions)

- 21 Okt 2015: Leverkusen 4-4 Roma (Liga Champions)

- 04 Nov 2004: Roma 1-1 Leverkusen (Liga Champions)

- 20 Okt 2004: Leverkusen 3-1 Roma (Liga Champions).

Hasil 5 Laga Terakhir Bayer Leverkusen

23-04-23 Leverkusen 2-0 Leipzig (Bundesliga)
29-04-23 Union Berlin 0-0 Leverkusen (Bundesliga)
06-05-23 Leverkusen 1-2 Koln (Bundesliga)
12-05-23 Roma 1-0 Leverkusen (UEL)
14-05-23 Stuttgart 1-1 Leverkusen (Bundesliga).

Hasil 5 Laga Terakhir AS Roma

29-04-23 Roma 1-1 Milan (Serie A)
04-05-23 Monza 1-1 Roma (Serie A)
06-05-23 Roma 0-2 Inter (Serie A)
12-05-23 Roma 1-0 Leverkusen (UEL)
14-05-23 Bologna 0-0 Roma (Serie A).

Prediksi Line Up

Bayer Leverkusen (3-4-3):
Hradecky; Tapsoba, Tah, Hincapie; Frimpong, Demirbay, Palacios, Bakker; Diaby, Wirtz, Adli

AS Roma (3-4-2-1):
Patricio; Mancini, Cristante, Ibanez; Celik, Matic, Bove, Spinazzola; Pellegrini, Wijnaldum; Abraham

 

 

Prediksi Skor

Bayer Leverkusen 1-1 AS Roma (Roma menang agregat 2-1)

Link Live Streaming

Bagi yang ingin menyaksikan keseruan pertandingan Liga Eropa 2022-2023 antara Bayer Leverkusen vs AS Roma, klik link live streaming di bawah ini:

KLIK DI SINI via Vidio

Demikian informasi terkait jadwal, prediksi dan live streaming Bayer Leverkusen vs AS Roma di Liga Eropa malam ini pukul 02.00 WIB.***

Editor: Destri Ananda Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah