Samsung Galaxy F15, Ponsel Rp3 Jutaan dengan Baterai 6.000 mAh yang Awet dan Tahan Lama

- 21 April 2024, 06:00 WIB
Samsung Galaxy F15 5G Resmi Meluncurkan dengan Baterai yang Lebih Besar dan Canggih! (tangkap layar youtube IMTEKNO)
Samsung Galaxy F15 5G Resmi Meluncurkan dengan Baterai yang Lebih Besar dan Canggih! (tangkap layar youtube IMTEKNO) /
 
Media Magelang - Berikut ini spesifikasi lengkap serta luar biasa dari Samsung Galaxy F15.
 
Samsung Galaxy F15 ditawarkan dengan harga Rp3 jutaan saja.
 
Dengan harga Rp3 jutaan itu, pengguna bisa memiliki Samsung Galaxy F15 yang ditenagai baterai 6.000 mAh, yang awet dan tahan lama.
 
Dilansir dari GSM Arena, saat diluncurkan bulan lalu, Samsung Galaxy F15 awalnya hadir dalam dua versi RAM yang dilengkapi penyimpanan 128GB.
 
 
Tapi, sampai sejauh ini, pengguna dapat memilih antara RAM 4GB dan 6GB.
 
Namun, mulai sekarang, Samsung Galaxy F15 juga tersedia dengan RAM 8GB.
 
Untuk penyimpanan RAM 8GB, Samsung Galaxy F15 masih memberikan kapasitas 128GB.
 
Versi baru ini bisa dimiliki dari situs resmi Samsung dengan harga 191 Dolar Amerika Serikat, atau setara dengan Rp3.097.685.
 
Sebagai penawaran saat diluncurkan pertama kali, pengguna bisa mendapatkan cashback bank, atau bonus upgrade sebesar 11 Dolar Amerika Serikat, yaitu senilai Rp178.400.
 
Selain RAM tambahan, semua spesifikasi lainnya tetap sama persis seperti sebelumnya. 
 
Samsung Galaxy F15 hadir dengan layar sentuh Super AMOLED 6,6 inci 90 Hz 1080x2340.
 
Ditenagai oleh MediaTek Dimensity 6100+ SoC di bagian depan.
 
Untuk kebutuhan pengambilan gambar atau foto, ponsel pintar ini mengusung tiga kamera belakang yang masing-masing berukuran 50 MP utama, 5 MP ultrawide, dan 2 MP makro.
 
Untuk kamera selfie-nya berukuran 13 MP.
 
Sedangkan baterai yang mendorong Samsung Galaxy F15 ini diketahui berkapasitas 6.000 mAh.
 
Baterai 6.000 mAh tersebut telah mendukung pengisian daya cepat 25W. 
 
Ponsel pintar ini menjalankan Android 14 dengan One UI 6 di atasnya.
 
Dengan demikian, secara keseluruhan, Samsung Galaxy F15 merupakan ponsel Rp3 jutaan yang kinerjanya didorong oleh baterai 6.000 mAh, yang awet dan tahan lama.***
 

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x