Rayakan Hari Valentine dengan Rekomendasi Sepuluh Lagu Paling Romantis di Spotify

13 Februari 2021, 20:50 WIB
Rekomendasi lagu romantis di Spotify untuk rayakan Hari Valentine. /Pixabay/deepanker70

Media Magelang - Menjelang perayaan Hari Valentine yang jatuh pada Minggu, 14 Februari 2021 platform layanan streaming musik Spotify menyuguhkan lagu-lagu romantis untuk Anda. 

Seperti diketahui, platform layanan streaming musik Spotify sering membuat rekomendasi lagu untuk momen-momen khusus termasuk Hari Valentine.

Kali ini Spotify merekomendasikan sepuluh lagu romantis yang dapat Anda dengarkan selama merayakan Hari Valentine. 

Baca Juga: Ide Kado Valentine Kalung Emas Special Edition untuk Penggemar Sinetron Ikatan Cinta, Cek Info Lengkapnya!

1. Cinta Luar Biasa - Andmesh Kamaleng

Di urutan pertama ada lagu “Cinta Luar Biasa”, yang dipopulerkan oleh Andmesh Kamaleng.

Lagu dari jebolan ajang pencarian bakat Rising Star Indonesia ini memang merajai beberapa tangga lagu di tanah air.

Tentu saja lagu ini cocok untuk menemani momen romantis Anda bersama pasangan. 

Baca Juga: Imlek 2021 Para Idola KPop Rayakan dengan Memilih Favorit Sesama Idola, V BTS Masuk Best Looking Male Idol

2. I Love You 3000 - Stephanie Poetri

Di urutan kedua ada lagu “I Love You 3000”, yang dipopulerkan oleh Stephanie Poetri.

Putri dari diva Indonesia Titi DJ ini namanya semakin melambung setelah mengeluarkan single tentang lagu cinta.

Kesuksesan Stephanie Poetri tersebut membawa dirinya bergabung bersama label musik asal Amerika Serikat 88 Rising, yang juga menaungi NIKI dan Rich Brian. 

Baca Juga: Bingung Mau Investasi Emas Antam atau UBS? Ketahui Semua Perbedaannya di Sini

3. Let Me Love You - DJ Snake feat. Justin Bieber

Di urutan ketiga ada lagu “Let Me Love You” yang dipopulerkan DJ Snake feat. Justin Bieber. Lagu ini dirilis sebagai sebagai single dari album debut DJ Snake berjudul Encore.

Meskipun ini bukan lagu terbaru, namun liriknya sangat romantis ketika didengarkan.

Baca Juga: Link Live Streaming Leicester City vs Liverpool di Liga Inggris TV Online Gratis 19.30 WIB 

4. Cinta dan Rahasia - Yura Yunita feat. Glenn Fredly

Di urutan keempat ada lagu “Cinta dan Rahasia” yang dinyanyikan Yura Yunita feat. Glenn Fredly. Lagu ini dirilis pada 2014 dan merupakan single pertama dari album Yura.

Album pertama Yura Yunita ini sukses menjadi 6 besar Album Indonesia Terbaik versi Rolling Stones Indonesia 2014. 

Baca Juga: Link Live Streaming Leicester City vs Liverpool di Liga Inggris TV Online Gratis 19.30 WIB

5. Perfect - Ed Sheeran

Selanjutnya di urutan kelima jika kita bicara tentang lagu cinta, tak lengkap mendengar lagu “Perfect” yang dinyanyikan Ed Sheeran.

Lagu ini juga pernah menduduki urutan satu di Britania Raya dan Australia.

Tidak salah lagi momen romantis Anda akan semakin hangat ketika mendengar lagu ini. 

Baca Juga: Link Live Streaming Leicester City vs Liverpool di Liga Inggris TV Online Gratis 19.30 WIB

6. FAKE LOVE - BTS

Di urutan keenam ada lagu “FAKE LOVE” yang dipopulerkan boy band asal Korea BTS. Mendengar lagu ini di momen Hari Valentine akan semakin meriah. 

7. Love Yourself - Justin Bieber

Di urutan ketujuh ada Justin Bieber dengan lagu yang berjudul “Love Yourself”.

Lagu ini cocok bagi Anda yang begitu terobsesi dengan diri sendiri sehingga tak mengganggap pasangan Anda . 

Baca Juga: Sinopsis Radha Krishna ANTV Sabtu, 13 Februari 2021: Krishna Menikah Lagi!

8. Kesempurnaan Cinta - Rizky Febian

Di urutan kedelapan ada “Kesempurnaan Cinta” milik Rizky Febian. Lirik lagu yang sederhana namun romantis dapat menginspirasi Anda ketika mendengarkannya. 

9. Kill This Love - BLACKPINK

Kesembilan ada “Kill This Love” yang dibawakan oleh BLACKPINK.

Siapa yang tidak kenal girl band asal Korea yang satu ini.

Lagu ini sebenarnya bertemakan patah hati. Mungkin di saat Hari Valentine tahun ini Anda sedang merasakan hal yang sama seperti lagu ini. 

Baca Juga: Ini 3 Fakta Film Parasite yang Belum Anda Tahu, Tayang Perdana di Indonesia K-Movie Vaganza Trans 7

10. Best Part - Daniel Caesar feat. H.E.R

Terakhir, di urutan kesepuluh ada “Best Part” yang dibawakan Daniel Caesar feat. H.E.R. Lagu ini dikenal dengan kolaborasi epik yang dapat memanjakan pendengaran Anda saat merayakan Hari Valentine. 

Itulah kesepuluh lagu romantis yang direkomendasikan Spotify untuk menemani Hari Valentine tahun ini. Silakan tentukan pilihan Anda ingin mendengarkan lagu yang mana.*** 

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: Spotify

Tags

Terkini

Terpopuler