Drama Jisoo BLACKPINK 'Snowdrop' Segera Tayang! Ini Faktanya!

18 Agustus 2021, 18:32 WIB
Ini dia fakta drama Snowdrop yang dibintangi Jisoo Blackpink dan Jung Hae In /Soompi

Media Magelang - Setelah ditunggu-tunggu oleh penggemar, akhirnya pihak JTBC mengumumkan drama terbaru yang dibintangi oleh Jisoo BLACKPINK berjudul Snowdrop.

Melalui kanal YouTube JTBC, diunggah cuplikan salah satu adegan drama Snowdrop yang dibintangi oleh Jisoo BLACKPINK ini.

Sejak awal tahun 2021, drama Snowdrop yang dibintangi Jisoo Blacpink sudah diperbincangkan oleh penggemar setia BLACKPINK dan penonton setia drama Korea.

Baca Juga: Kode Redeem PUBG Mobile 8 Agustus 2021 Ikuti Event Kolaborasi Blackpink Summer Rich Cyber Discount!

Berikut adalah fakta menarik mengenai drama Snowdrop yang akan segera tayang di saluran JTBC ini.

Naskah drama Snowdrop ini ditulis oleh Yoon Hyun Mi, dan disutradarai oleh Jo Hyun Tak.

Keduanya sudah pernah bekerja sama dalam salah satu drama dengan rating tinggi, yaitu Sky Castle.

Drama Korea Snowdrop ini akan mengambil latar belakang waktu di dekade 80an, lebih tepatnya di tahun 1987.

Baca Juga: BLACKPINK Sukses Adakan Konser Virtual Pertama Bertajuk The Show

Film ini mengambil latar situasi di tahun tersebut dimana Korea sedang mengalami pergolakan politik.

Saat itu, banyak mahasiswa yang berdemonstrasi untuk mendesak agar pemilu dilakukan secara jujur dan adil.

Namun, di tengah produksi drama Snowdrop, sempat mengalami boikot massal. Beberapa orang tak menyetujui mengenai latar situasi yang diangkat dalam drama tersebut.

Sebabnya, banyak yang mengatakan bahwa alur cerita drama Snowdrop dianggap mencemarkan nama baik gerakan demokrasi di Korea Selatan.

Namun, pihak JTBC sudah membantah tuduhan tersebut dan mengatakan bahwa latar belakang tersebut hanyalah sekadar sebuah inspirasi untuk drama ini.

Ini adalah kali pertama Jisoo BLACKPINK menjadi pemeran utama dalam sebuah drama.

Perempuan yang lahir tahun 1995 tersebut akan menjadi lawan main aktor Jung Hae In dalam drama Snowdrop ini.

Sebelumnya aktor Jung Hae In populer lewat perannya di drama While You Were Sleeping. 

Sampai saat ini belum ada kepastian tanggal rilis drama Snowdrop. Namun bisa dipastikan akan muncul tahun 2021 ini.

Walaupun begitu, banyak penggemar yang sampai saat ini menunggu penampilan Jisoo BLACKPINK dan Jung hae In dalam drama Snowdrop.***

Editor: Amallia Putri

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler