Yusuf Mansur Usai Dikritik Feby Indirani Karena Salahkan Orang Miskin Kurang Ibadah: Nanti Saya Perbaiki

- 18 April 2021, 11:00 WIB
Kolase foto Ustad Yusuf Mansyur (kiri) dan Feby Indirani (kanan).
Kolase foto Ustad Yusuf Mansyur (kiri) dan Feby Indirani (kanan). /Instagram

Media Magelang – Jurnalis Feby Indirani sebut ustad kondang Yusuf Mansur sama saja menindas orang miskin dengan menyebut mereka kurang ibadah.

Pernyataan Yusuf Mansur sendiri diutarakan pada salah satu acara ceramah di Metro TV, Asmaul Husna, pada Kamis 15 April 2021.

Dari acara ceramah itu, Feby Indirani pun membuat cuitan pada Jumat, 16 April 2021, dengan mengkritik pernyataan Yusuf Mansur.

Baca Juga: Sempat Mendapat Mimpi Sama saat Hamil Rafathar, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Umumkan Kehamilan Keduanya

Baca Juga: Amanda Manopo Unggah Foto Sholat Bareng Arya Saloka di Instagram, Netizen Soroti Captionnya

Baca Juga: Kapolda Jateng Ajak Masyarakat Jaga Kerukunan Antar Umat Beragama saat Hariri Musyawarah PSMTI Provinsi Jateng

Feby Indirani yang seorang jurnalis sekaligus penulis itu mengatakan sangat kasihan dengan kaum miskin di Indonesia.

“Ustad kondang Yusuf Mansur baru saja bilang di Metro TV,’Mohon maaf nih, kalau Anda miskin, coba cek, pasti Anda kurang ibadah.’ Kasian Banget kaum miskin di negara ini ya. Sudah ditindas struktur, disalahkan ustad kaya raya pula,” tulis Feby Indirani di akun Twitternya @FebyIndirani.

Menurut Feby Indirani, Yusuf Mansur ini seperti kebalikan Rasulullah SAW karena bukannya mewujudkan keadilan justru jadi agen kapitalisme yang menyalahkan orang miskin.

Halaman:

Editor: Dinda Silviana Dewi

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x