Sinopsis Drakor Call My Agent Dilengkapi Jadwal Tayang di Netflix

- 16 Oktober 2022, 07:00 WIB
Sinopsis Call My Agent Dilengkapi Jadwal Tayang di Netflix
Sinopsis Call My Agent Dilengkapi Jadwal Tayang di Netflix /Dok. tvN
 
Media Magelang - Artikel ini membagikan sinopsis lengkap serial Korea terbaru, Call My Agent.
 
Tak hanya sinopsis, serial Korea Call My Agent juga merilis jadwal tayang yang segera hadir di Netflix.
 
Call My Agent adalah serial Korea bertema komedi romantis yang ditayangkan oleh Netflix, yang mana skenarionya ditulis oleh Park So Young, dan disutradarai oleh Baek Seung Ryong. 
 
Call My Agent merupakan serial Korea yang diadaptasi dari TV Perancis Dix Pour Cent.
 
 
Serial ini telah banyak diadaptasi ke beberapa versi, di antaranya versi Inggris, India, dan Filipina.
 
Call My Agent akan menayangkan episode perdananya pada Rabu 16 November 2022, dan diperkirakan berakhir pada Kamis 5 Januari 2022.
 
Berikut ini jadwal tayang lengkap dari serial Korea Call My Agent yang hadir di Netflix.
 
Episode 1 tayang pada 16 November 2022, dan episode 2 tayang pada 17 November 2022.
 
Selanjutnya episode 3 dijadwalkan tayang pada 23 November 2022, dan episode 4 tayang pada 24 November 2022.
 
Kemudian episode 5 tayang pada 30 November 2022, dan episode 6 tayang pada 1 Desember 2022.
 
Berikutnya episode 7 ditayangkan pada 7 Desember 2022, dan episode 8 dijadwalkan tayang pada 8 Desember 2022.
 
Untuk episode 9 akan tayang pada 14 Desember 2022, dan episode 10 dijadwalkan tayang pada 15 Desember 2022.
 
Sementara episode 11 tayang pada 21 Desember 2022, dan episode 12 hadir pada 22 Desember 2022.
 
Sedangkan episode 13 akan tayang pada 28 Desember 2022, dan episode 14 dijadwalkan tayang pada 29 Desember 2022.

Dua episode terakhir, yaitu 15 dan 16 masing-masing akan ditayangkan pada 4 dan 5 Januari 2023.

Secara garis besar, sinopsis serial Korea Call My Agent adalah tentang perselisihan dan persaingan para manajer di satu perusahaan besar, yaitu Method Entertainment.

Diceritakan Ma Tae Oh yang diperankan oleh Lee Seo Jin bekerja sebagai manajer profesional, dan memegang posisi direktur umum di Method Entertainment. 

Ma Tae Oh adalah orang yang cerdas dan lembut, tetapi dia dilahirkan untuk menjadi seorang ahli strategi, serta sanggup menggunakan segala macam cara untuk mencapai apa yang dia inginkan.

Di sisi lain ada Cheon Je In yang diperankan oleh Kwak Sun Young, yang telah bekerja sebagai manajer selama 14 tahun. 

Cheon Je In adalah pemimpin para manajer yang kompetitif dan gila kerja, namun ia seorang yang pemarah dan tak pernah berpikir panjang dalam mencapai tujuannya. 

Di perusahaan itu, Cheon Je In dan Ma Tae Oh terkenal dengan persaingan mereka yang sengit.

Di lain pihak ada Kim Joong Don yang diperankan oleh Seo Hyun-Woo, dan merupakan teman terbaik Cheon Je In di tempat kerja.

Kim Joong Don memegang posisi yang sama sebagai pemimpin tim manajer, dan berbeda dengan Cheon Je In meskipun mereka bersahabat, Kim Joong Don adalah orang yang lembut hatinya.

Terakhir ada So Hyun Joo yang diperankan oleh Joo Hyun Young, seorang manajer pemula, dan sering membuat masalah di tempat kerja. 

Halaman:

Editor: Dinda Silviana Dewi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah