Gempa Malang Terasa Hingga Bali dan Yogyakarta, Tagar-tagar Ini Trending di Twitter

10 April 2021, 21:10 WIB
Imbas Gempa Malang, BMKG Prediksi akan Terjadi Longsor dan Banjir Bandang di Beberapa WilayahSabtu (10/4/2021). /

Media Magelang - Terjadi gempa berkekuatan 6.1 SR mengguncang Malang, Jawa Timur 10 April 2021, sekitar pukul 14.00 WIB. Bahkan efek gempa ini meluas hingga wilayah lain seperti Bali, Surabaya, Jember, Lumajang, dan Yogya.

Terjadinya gempa bumi di Malang ini tidak berpotensi tsunami. Walau begitu, gempa ini juga mengakibatkan korban jiwa.

Sejauh ini, ada enam korban tewas dan satu luka berat dari gempa di Malang ini demikian informasi terkini hingga pukul 18.00 yang Media Magelang kutip dari BNPB.

Sekalipun pusat gempa berada di Malang, namun getarannya terasa hingga Bali, Yogyakarta, Surabaya, Lumajang, Trenggalek, Tulungagung dan Madura.

Baca Juga: Video Detik-detik Gempa di Malang, Mall Berantakan Hingga Pengunjung Padati Pintu Keluar
 
Baca Juga: Dari Dosen hingga Penyuluh Perikanan, Ini 15 Alokasi Formasi CPNS 2021
 
Baca Juga: SEDANG BERTANDING Persija vs Barito Putera di Piala Menpora 2021, Ini Link Live Streaming

Tagar-tagar seperti #Malang, #Gempa, #Surabaya, #Bali, merajai Twitter.
Kata kunci Gempa terkini bahkan sudah mencapai dua juta pencarian di Google trend.

Seorang warganet mengungkapkan keprihatinannya akan rentetan bencana yang terjadi di Indonesia. Di awal tahun sudah ada banjir di Kalimantan Selatan, longsor di Bogor serta banjir di NTT dan NTB, sekarang ada gempa lagi.

Melihat kejadian yang terjadi hari ini memang Pulau Jawa kemungkinan akan sangat rawan gempa.

"Ya Allah knp banyak bencana gini. Malang loh ya, ga menutup kemungkinan akan rawan gempa pulau jawa ini," cuit akun @cheonsanakiss.

Ternyata ada yang belum pernah mengalami kejadian gempa sehingga bingung mengapa dirinya mendadak pusing.

Baca Juga: Link Live Streaming El Clasico La Liga Gratis: Real Madrid vs Barcelona 11 April 2021 Dini Hari 02.00 WIB
 
Baca Juga: Nonton Gratis! El Classico: Real Madrid VS Barcelona, Live Streaming Liga Spanyol 11 April 2021
 
Baca Juga: Bantuan Kuota Data Internet 2021 Kemendikbud Segera Cair 11 April. Cek Persyaratan Penerima Bantuan disini


"emangnya pas gempa tuh kepala jadi pusing gitu ya? aku baru pertama kali experiencing dan tadi bingung bgt "ini aku pusing atau emang bangunannya goyang goyang ya?" hshshshs auto panik. stay safe guys yang di malang dan sekitarnya!," cuit akun @oxyjackz.

Seorang warga Blitar juga mengungkapkan getarannya terasa. Bahkan ada bangunan rusak juga.

"Posisi blitar jatim gteran nya sngat trasa ,so sya org bru tinggal di jatim bru pertama mrsakan gempa ,lari kluar rumah sambil gemetar,smoga smua slalu dlm lindungan allah" ujar pemilik akun IG @salsa_clarisaa.

Salah seorang warga Surabaya asal Trenggalek mengungkapkan kepada Media Magelang bahwa getarannya terasa hingga Surabaya.

"Menurut kakak saya di Trenggalek, gempa susulan masih terasa dua kali,: ujarnya lewat pesan Whatsapp yang diterima Media Magelang.

Gempa Malang ini dirasakan seluruh Jawa Timur sebagaimana diungkapkan pemilik akun Twitter @WZIYUE.

"Bukan cuma Malang sih, pusatnya emang di Malang.. Namun hampir seluruh Jatim kerasa," ujar pemilik akun @WZIYUE.

Sejauh pemantauan Media Magelang, sudah ada 106.00 cuitan terkait tagar #Malang.

Kabar terkini adalah gempa berkekuatan 6.0 SR juga mengguncang Tahuna Kepulauan Sangihe , Sulwaesi Utara pukul 16.30 WIB dengan kedalaman gempa mencapai 295 kilometer, ujar BMKG.***

Editor: Eko Prabowo

Sumber: Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler