Norak Jadi Trending Topik Gara-Gara Aksi Squid Game Di SKD CPNS, Kemenkumham Jatim: Pakai Uang Pribadi!

21 Oktober 2021, 17:18 WIB
Tagar #Norak menggema di Twitter menanggapi aksi pink soldier Squid Game ala Kemenkumham Jatim //Twitter @LordCondet

Baca Juga: Video Mesum 13 Detik Seret Nama Lele PUBG Viral di TikTok dan Twitter, Sosoknya Dicari Netizen!

Media Magelang - Aksi cosplay Squid Game di sesi SKD CPNS Kemenkumham Jatim dihujat warganet dengan sebutan 'Norak'.

Tuai hujatan, aksi panitia SKD CPNS Kemenkumham Jatim jadi bulan-bulanan warganet dan dikatai 'Norak' karena aksinya menggunakan kostum Squid Game saat mengawasi peserta ujian.

Warganet yang merasa aksi panitia SKD CPNS Kemenkumham Jatim berlebihan langsung ramai-ramai mengkritik dengan memposting kata 'Norak' hingga menjadi trending topik.

Baca Juga: Viral! Video Mesum 13 Detik Seret Nama Lele PUBG di TikTok dan Twitter, Namanya Diserbu Netizen

Kabar ini juga diunggah akun Area Julid yang mencuitkan tanggapannya dengan aksi panitia SKD CPNS Kemenkumham Jatim sehingga menuai lebih banyak tanggapan dari warganet.

“Uang pajak gue dipake beli begini dis!” tulis akun @AREAJULID sembari melampirkan tangkapan layar berita tentang tes CPNS Kemenkumham Jatim yang diawasi panitia berkostum Squid Game, pada Kamis, 21 Oktober 2021.

Sontak postingan ini langsung viral dengan mendapat 2 ribu komentar, di-retweet sebanyak 4 ribu kali dan disukai 21 ribu pengguna.

Kebanyakan warganet menunjukkan rasa kecewanya, bahkan ada yang menuduh hal ini sebagai penyalah gunaan anggaran proyek dengan membeli seragam cosplay Squid Game yang diniliai tidak perlu.

Baca Juga: 3 Bansos Cair ke Rekening Bank DKI, Warga DKI Jakarta Cek ATM Sekarang!

Tiga jam kemudian, akun Area Julid kembali memberikan konfirmasi berupa tangkapan layar tanggapan dari Kemenkumham Jatim terkait masalah cosplay Squid Game yang dilakukan instansinya.

Terlihat dalam tangkapan layar, akun Instagram @kemenkumhamjatim menjawab tduhan warganet soal penyalahgunaan anggaran.

"Alhamdulillah seragamnya beli di Tok******* (HAzmat Pink) dan di Sh**** (Topeng). Semuanya produk lokal, kak. Karya anak negeri. Harganya murah" jawab akun tersebut.

Admin akun juga menjelaskan detail rincian harga untuk hazmat, topeng, dan smoke bomb yang digunakan dalam aksi cosplay Squid Game tersebut.

"Semua ada notanya dan dibayar menggunakan uang pribadi pegawai. Tidak di klaim dalam anggaran negara, kak. Jadi tidak ada yang menggunakan anggaran negara. Terima kasih," tutup akun tersebut.

Namun seorang warganet kemudian mengunggah tanggapan karena menemukan ada item yang belum dijelaskan.

"Untuk airsoft gun nya bagaimana ya? keren-keren ehhh airsoftnya??? Yang pasti nggak murah kan airsoftnya?" tanya seorang warganet.

Sementara di lini masa Twitter, aksi cosplay Squid Game ini juga terus menuai kritikan dengan kata 'Norak'.

Pemilik akun @LordCondet bahkan unggah beberapa foto aksi cosplay Squid Game di sesi SKD CPNS Kemenkumham Jatim.

"Norak! Beneran norak! Buat apa ditodong senapan kek gitu? Walaupun cuma maenan. Gue nangkepnya Kemenkumham lagi cosplay jadi penjahat" cuitnya.

Warganet yang lain juga menanggapi dengan bahasa serupa karena merasa aksi panitia SKD CPNS Kemenkumham Jatim berlebihan dengan memposting kata 'Norak' hingga menjadi trending topik.***

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler