Anda Belum Menerima Bantuan Kuota Internet Gratis 2021 dari Kemdikbud Ristek? Cek Penyebabnya

12 November 2021, 14:50 WIB
Bantuan kuota internet gratis Kemendikbud merupakan upaya pemerintah untuk membantu proses PJJ saat pandemi Covid-19 /kuota-belajar.kemdikbud.go.id

Media Magelang - Jika Anda belum menerima bantuan kuota internet gratis dari Kemdikbud Ristek, bisa jadi Anda mengalami masalah ini.

Kemdikbud Ristek akan menyalurkan bantuan kuota internet gratis setiap tanggal 11 hingga 15 setiap bulannya,

Bantuan kuota internet gratis dari Kemdikbud Ristek bertujuan menunjang kegiatan belajar jarak jauh untuk menekan penyebaran virus corona.

Baca Juga: Cair Lagi! Ini 14 Media Sosial yang Diblokir Khusus Pengguna Kuota Internet Gratis Kemendikbud 2021

Sekalipun Kemdikbud Ristek sudah menyalurkan bantuan kuota internet gratis beberapa kali, namun banyak juga yang belum menerimanya,

Banyak juga yang ingin mendapatkan bantuan kuota internet gratis Kemdikbud Ristek namun belum tahu bagaimana caranya dan mengapa mereka tak bisa mendapatkannya. 

Nah, jika Anda belum mendapat bantuan kuota internet gratis Kemdikbud Ristek, bisa jadi berikut ini penyebabnya:

Anda pernah menerima bantuan serupa tahun 2020 yang mengganti nomor ponsel atau nomor ponsel hangus

Saat Anda mengganti nomor ponsel karena ponsel sebelumnya hilang atau nomor Anda hangus, maka Anda tidak bisa menerima bantuan kuota internet gratis dari Kemdikbud.

“Bagi yang nomor HP-nya berubah atau belum menerima kuota sebelumnya, mereka hanya akan bisa baru menerima bantuan kuota di bulan April 2021, tidak bisa menerima di bulan Maret,” ujar Mendikbud Nadiem Makarim dalan konferensi pers yang diadakan secara virtual pada 2 Maret, 2021.

Jika Anda sudah mendapat nomor baru, maka Anda bisa segera mendaftarkan nomor baru tersebut ke satuan pendidikan terkait.

Baca Juga: Mulai Cair 11-15 November 2021, Ini Cara Cek Kuota Internet Gratis Kemendikbud di Nomor HP

Penggunaan bantuan kuota internet gratis kurang dari 1 GB

Anda pernah menerima bantuan kuota internet gratis sebelumnya namun penggunaannya kurang dari 1 GB.

Jika ini yang terjadi maka Kemdikbud tidak akan menyalurkan bantuan kuota internet gratis.

Bantuan kuota internet gratis tahun 2021 ini mempunyai besaran giga yang lebih kecil dibanding bantuan serupa tahun sebelumnya, ini rinciannya:

  1. Peserta Didik jenjang PAUD akan mendapat Kuota Umum 7 GB per bulan.
  2. Peserta Didik Jenjang SD sampai SMA akan menerima Kuota Umum 10 GB per bulan.
  3. Pendidik Jenjang PAUD sampai SMA akan memperoleh Kuota Umum 12 GB per bulan.
  4. Dosen dan Mahasiswa Akan mendapat Kuota Umum 15 GB per bulan.

Kemdikbud menjelaskan bahwa bantuan kuota internet gratis tahun 2021 tidak ada pembagian kuota umum dan belajar.

Maksudnya semua kuota adalah kuota umum yang bisa digunakan untuk mengakses semua aplikasi dan situs belajar, kecuali media sosial dan situs yang diblokir Kominfo.

Jika Anda mengalami kendala dalam pencairan bantuan kuota internet gratis Kemdikbud Ristek, maka Anda bisa menghubungi nomor berikut:

Demikian penjelasan mengapa Anda belum menerima bantuan kuota internet gratis dari Kemdikbud.***

Editor: Sonia Okky Astiti

Sumber: Kemendikbud

Tags

Terkini

Terpopuler