Presiden Jokowi Ucapkan Terimakasih Kepada Pihak-Pihak yang Bersedia Divaksin Pertama

- 13 Januari 2021, 11:37 WIB
Presiden Jokowi menjalani pemeriksaan sebelum disuntik vaksin Sinovac
Presiden Jokowi menjalani pemeriksaan sebelum disuntik vaksin Sinovac /Sektretariat Presiden

Media Magelang - Presiden Joko Widodo (Jokowi) lakukan konferensi pers usai lakukan suntik vaksin Covid-19 jenis Sinovac di Istana Negara hari ini, pada Rabu, 13 Januari 2021.

Dalam konferensi pers setelah lakukan penyuntikan vaksin Covid-19 jenis Siovac Presiden Jokowi, mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang bersedia menjadi contoh.

Presiden Jokowi juga mengingatkan semua pihak untuk tetap patuhi protokol kesehatan meski sudah lakukan suntik vaksin Covid-19 jenis Sinovac.

Baca Juga: Ini Manfaat Vaksin Covid-19 Jenis Sinovac bagi Tubuh, yang Disuntikan ke Presiden Jokowi

Dalam sambutannya di Istana Negara, Jokowi mengucapkan terimakasih kepada segenap elemen masyarakat yang turut melakukan vaksinasi pertama, pada hari ini bersama dirinya.

"Saya ucapkan terimakasih kepada pihak-pihak yang bersedia untuk mengikuti proses vaksinasi hari pertama seperti dari IDI, NU, pedagang pasar dan lainnya," ujar Jokowi, dikutip Media Magelang dari YouTube Sekretaris Negara.

Joko Widodo menyebut proses vaksinasi di tiap daerah akan langsung dilaksanakan setelah dilakukan vaksinasi perdana yang dimulai oleh Presiden dengan sejumlah tokoh lainnya.

Baca Juga: Gemetaran Suntik Vaksin Covid-19 Jokowi, Wakil Ketua Dokter Kepresidenan: Saya Ukur Tensinya ya, Pak

Dia pun menegaskan bahwa vaksin Covid-19 jenis Sinovac dijamin aman dan halal karena sudah mendapat izin dari BPOM dan sertifikasi halal dari MUI dan Kemenag.

"Setelah kita melakukan vaksinasi perdana ini kita akan terus lanjutkan vaksinasi ke seluruh daerah di Indonesia," tutur Joko Widodo.

"Vaksinasi perdana dilakukan setelah mendapat persetujuan dari BPOM dan fatwa halal dari MUI," tambahnya.

Baca Juga: Raffi Ahmad Jadi Penerima Vaksin Hari Pertama, Ajak Masyarakat Indonesia untuk Vaksinasi

Selain itu, presiden Indonesia itu juga menegaskan vaksinasi dilakukan untuk memutus rantai penularan Covid-19 supaya masyarakat dapat kembali beraktifitas secara normal.

Hal itu penting supaya masyarakat dapat kembali bekerja secara produktif dan ekonomi dapat kembali pulih seperti sedia kala.

"Vaksinasi Covid-19 pentik kita lakukan untuk memutus rantai penularan dan memberi kesehatan dan keamanan untuk masyarakat dan membantu percepatan ekonomi," kata Presiden Jokowi lebih lanjut.

Baca Juga: Sosok Prof. dr. Abdul Muthalib, Dokter Spesialis yang Suntikkan Vaksin Covid-19 ke Presiden Jokowi

Dia pun meminta kepada seluruh masyarakat untuk tidak ragu melakukan vaksinasi, dan setelah divaksin dia menghimbau untuk tetap lakukan disiplin protokol kesehatan.

"Meskipun sudah laksanakan vaksinasi saya ingin mengingatkan bahwa tetap penting untuk terus lakukan disiplin kesehatan seperti menjaga jarak, memakai masker dan mencuci tangan," tandasnya.

Proses vaksinasi dimulai hari ini dengan Presiden Jokowi menjadi orang pertama yang terima vaksin Covid-19 jenis Sinovac di Istana Negara bersama dengan sejumlah tokoh lainnya.***

Editor: Permadi Suntama

Sumber: YouTube Sobat Dosen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah