GeNose Siap Digunakan di Stasiun Pasar Senen dan Stasiun Tugu, Tes Covid-19 Akan Seperti Apa?

- 4 Februari 2021, 08:36 WIB
GeNose Siap Digunakan di Stasiun Pasar Senen dan Stasiun Tugu, Tes Covid-19 Akan Seperti Apa?
GeNose Siap Digunakan di Stasiun Pasar Senen dan Stasiun Tugu, Tes Covid-19 Akan Seperti Apa? /Humas UGM

Media Magelang – GeNose siap digunakan untuk memeriksa Covid-19 di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, dan Stasiun Tugu Yogyakarta bagi para pelaku perjalanan.

Uji coba GeNose Covid-19 di Stasiun Pasar Senen dan Stasiun Tugu ini akan dimulai pada Jumat, 5 Februari 2021.

GeNose merupakan alat deteksi Covid-19 buatan Universitas Gadjah Mada (UGM). Alat tersebut siap digunakan sebagai syarat perjalanan penumpang kereta api jarak jauh mulai 5 Februari 2021 di Stasiun Pasar Senen, Jakarta dan Stasiun Tugu, Yogyakarta. 

Baca Juga: Inul Daratista Sindir Balik Netizen atas Tuduhan Pansos Lesty Kejora dan Rizky Billiar

“Sekarang kami masih gunakan di dua stasiun yaitu Stasiun Senen dan Stasiun Tugu Yogyakarta. Nanti secara bertahap penggunaan GeNose akan ditambah di titik-titik stasiun lainnya,” kata Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi sebagaimana dikutip Media Magelang di ANTARA. 

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menjelaskan keterangan tim peneliti UGM bahwa GeNose tidak tiba-tiba begitu saja diterapkan untuk deteksi Covid-19, tetapi sudah melalui proses riset panjang sebelum akhirnya digunakan untuk masyarakat. 

“GeNoSe sudah mendapat izin edar dari Kemenkes dan sudah disetujui Satgas Covid-19 dengan dikeluarkannya surat edaran, sehingga kami yakin alat ini sudah teruji untuk digunakan sebagai alat penyaringan Covid-19 di simpul-simpul transportasi seperti stasiun,” ujarnya. 

Baca Juga: Berawal dari Kisah Kelam dan Mengenaskan, Begini Sejarah Hari Valentine yang Jatuh Setiap 14 Februari

Menteri Riset dan Teknologi Bambang Brodjonegoro mengatakan bahwa GeNose telah menggunakan kecerdasaan buatan (AI) yang membuat hasilnya semakin akurat. Bambang menegaskan bahwa GeNose adalah alat deteksi penyaringan dan bukan alat tes pengganti PCR test. 

Halaman:

Editor: Dinda Silviana Dewi

Sumber: antaranews UGM


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah