Ledakan Bom Gereja Katedral Makassar, Polda Sulsel: Korban Bertambah 14 Orang

- 28 Maret 2021, 16:20 WIB
Ledakan Bom Gereja Katedral Makassar, Polda Sulsel: Korban Bertambah 14 Orang
Ledakan Bom Gereja Katedral Makassar, Polda Sulsel: Korban Bertambah 14 Orang /ABRIAWAN ABHE/ANTARA FOTO

Media Magelang – Pihak Kepolisian Sulawesi Selatan (Polda Sulsel) memastikan bahwa jumlah korban dalam ledakan bom di Gereja Katedral Makassar, Sulawesi Selatan yang terjadi pada Minggu, 28 Maret 2021 terus bertambah. 

Polda Sulsel memberikan informasi terkini bahwa korban peristiwa ledakan bom di Geraja Katedral Makassar bertambah menjadi 14 orang. 

Sebagaimana dikutip Media Magelang dari ANTARA pada Minggu, 28 Maret 2021 korban ledakan bom Gereja Katedral Makassar menjadi 14 orang dan saat ini sedang dalam penanganan medis di rumah sakit terdekat. 

Baca Juga: Pelaku Bom Bunuh Diri Gereja Katedral Makassar Gunakan Bom Daya Ledak Tinggi

Baca Juga: Sayangkan Ledakan Bom Makassar, Jusuf Kalla Harapkan Polisi Segera Usut Tuntas Motif dan Jaringan Pelaku

Baca Juga: Link Live Streaming Piala Menpora 2021: Laga Perdana Persela Lamongan vs PSS Sleman

“Bertambah 14 orang. Jadi 14 korban saat ini sedang dirawat di rumah sakit terdekat, tentunya berasal dari korban luka, karena ledakan bom di TKP,” kata Kepala Bidang Humas Polda Sulsel Kombes Pol E Zulfan. 

Pihak Polda Sulsel mengatakan 14 korban sudah dievakuasi ke tiga rumah sakit terdekat, masing-masing di RS Bhayangkara, RS Stella Maris, dan RS Pelamonia. Saat ini tim gabungan dari Polda Sulsel terus melalukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). 

“Sementara (korban) ada di rumah sakit terdekat, nanti kami jelaskan, saat ini masih dilakukan olah TKP,” kata Kombes Pol E Zulfan. 

Halaman:

Editor: Dinda Silviana Dewi

Sumber: antaranews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x