Tips Lolos CPNS 2021: Pastikan Nama Terdaftar untuk Seleksi Berkas, Ini Cara Cek di Data Kependudukan Dukcapil

- 3 April 2021, 19:40 WIB
Pendaftaran akan dibuka, ini cara cek data kependudukan di Dukcapil agar tidak salah saat daftar dan melengkapi berkas CPNS 2021.
Pendaftaran akan dibuka, ini cara cek data kependudukan di Dukcapil agar tidak salah saat daftar dan melengkapi berkas CPNS 2021. /tangkapan layar sscasn.bkn.go.id

Media Magelang - Sebentar lagi seleksi CPNS 2021 akan segera dibuka BKN melalui website resminya.

Perlu dipastikan terlebih dahulu bahwa data kependudukan sudah sesuai agar bisa lolos seleksi berkas CPNS 2021.

Seperti contohnya memasukan nama yang tidak sesuai dengan nama di KTP akan membuat tidak lolos seleksi berkas CPNS 2021.

Pemerintah merencanakan akan membuka rekrutmen calon pegawai negeri sipil (CPNS) pada bulan April 2021.

Baca Juga: Tips Lolos CPNS 2021: Jangan Sampai Salah Daftar, Simpan Link Website untuk Update Pengumuman di Bulan April!

Baca Juga: Persiapkan Diri, Begini Persyaratan Seleksi CPNS Perpusnas RI 2021

Baca Juga: Tips Lolos CPNS 2021: Siapkan 10 Dokumen Penting Ini dan Simak Cara Pendaftaran Melalui Website Resmi!

Sebelumnya hanya ada satu website resmi pendaftaran CPNS 2021 yakni melalui https://sscasn.bkn.go.id

Berikut ini adalah cara cek data agar tidak salah saat daftar di CPNS 2021 berdasarkan website resmi:

  1. Pendaftar menghubungi Dinas Dukcapil Kab/Kota masing-masing untuk konsolidasi data dan
  2. Menghubungi call center Halo Dukcapil, dengan mengirimkan data sesuai format berikut:

# NIK

# Nama_Lengkap

# Nomor_Kartu_Keluarga

# Nomor_Telp

# Permasalahan

Baca Juga: Simak Cara Memilih Formasi CPNS 2021 yang Tepat untuk Calon Pendaftar

Baca Juga: Terungkap, Ternyata Kelompok Pemuda Seperti Ini yang jadi Incaran KKB Papua

Baca Juga: Pro Kontra Warganet Terkait Pradesain Istana Negara di Kaltim, Jokowi: Sarat dengan Filosofi 

Bisa juga langsung bertanya ke layanan Helpdesk Ditjen Dukcapil melalui:

Hotline : 1500537

WA : 08118005373

SMS : 08118005373

Email : [email protected]

Menjadi catatan penting bahwa proses rekrutmen CPNS 2021 akan menerapkan protokol kesehatan agar mencegah penyebaran Covid-19.

Berdasarkan informasi resmi BKN formasi kebutuhan ASN 2021 sebanyak 1.275.387 orang.

Rincian dari kebutuhan ASN antara lain:

  1. Instansi pemerintah pusat sebanyak 83.669 orang
  2. Instansi daerah provinsi, kabupaten dan kota sebanyak 1.191.718 orang

Berdasarkan alokasi jabatan terbanyak CPNS 2021 pada yang dibutuhkan oleh pemerintah pusat sebagai berikut:

-Jabatan dosen

-Penjaga tahanan

-Penyuluh keluarga berencana

-Analis perkara peradilan

-Pemeriksa

Peserta seleksi ASN 2021 dapat melakukan pendaftaran melalui portal resmi https://sscasn.bkn.go.id sesuai dengan minat.

Berikut adalah link pendaftaran CPNS 2021:

  1. SSCN DIKDIN di https://dikdin.bkn.go.id/ untuk seleksi sekolah kedinasan
  2. SSCN di https://sscn.bkn.go.id/ untuk seleksi CPNS
  3. SSP3K di https://ssp3k.bkn.go.id/ untuk seleksi PPPK

Tanggal resmi masih belum dirilis akan tetapi pembukaan seleksi sekolah kedinasan akan dimulai pada bulan April 2021.

Sedangkan untuk formasi guru PPPK akan dimulai dari bulan Mei-Juni bersamaan dengan rekrutmen CPNS dan PPPK non-guru.

Begitulah informasi tentang cara cek data kependudukan untuk seleksi berkas CPNS 2021 yang akan segera dibuka bulan April.***

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: SSCN BKN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah