Ditugaskan di KRI Nanggala 402, Letkol Heri Oktavian Sempat Katakan Hal Ini

- 30 April 2021, 08:20 WIB
Komandan Heri Oktavian ternyata sempat keluhkan soal pemeliharaan kapal selam. Sementara, insiden KRI Nanggala 402 jadi sorotan media asing.
Komandan Heri Oktavian ternyata sempat keluhkan soal pemeliharaan kapal selam. Sementara, insiden KRI Nanggala 402 jadi sorotan media asing. /Instagram/@defencefiew

Media Magelang - Sebelum terjadi tragedi tenggelamnya KRI Nanggala 402, (Alm) Letkol Heri Oktavian sempat mengatakan apa yang dia rasakan kala itu.

Seperti diketahui sebelumnya, (Alm) Letkol Heri Oktavian adalah salah satu kru yang juga ditugaskan dalam sesi latihan penembakan torpedo KRI Nanggala 402 di perairan utara Bali.

Saat ditugaskan di KRI Nanggala 402 itu (Alm) Letkol Heri Oktavian sempat mengatakan isi hatinya pada salah seorang temannya yang berprofesi sebagai wartawan pertahanan.

Hal tersebut diungkapkan oleh Wartawan Harian Kompas, Edna C. Pattisina yang merupakan teman dari (Alm) Letkol Heri Oktavian.

Baca Juga: Ikatan Cinta Pindah Jam Tayang! Cek Jadwal Acara RCTI Hari Ini Jumat, 30 April 2021 Berikut

Edna mengatakan bahwa Letkol Heri Oktavian pernah bercerita padanya tentang kondisi KRI Nanggala 402 yang sudah berumur namun tetap digunakan.

"Tepatnya dia (Letkol Heri Oktavian) ngomong bahwa kapal ini sudah tua dan overhoulnya ditunda-tunda," ungkap Edna C. Pattisina sebagaimana dilansir Media Magelang dari mantrasukabumi.com dari kanal YouTube Najwa Shihab, Kamis 29 April 2021.

Sebagai wartawan pertahanan, Edna C. Pattisina menuturkan bahwa itu bukan hal baru, mengingat teknis dan operasi kapal selam merupakan rahasia paling penting di dalam militer Angkatan Laut.

Baca Juga: Sebagai Bentuk Penghormatan, Kapolri Tawarkan Ini Kepada Keluarga Prajurit Awak KRI Nanggala 402

Halaman:

Editor: Destri Ananda Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x