Bansos Rp300 Ribu Cair Mei-Juni 2021, Cek Penerima BST di cekbansos.kemensos.go.id

- 8 Juni 2021, 14:15 WIB
Ilustrasi Bansos Cair bulan Juni 2021. /Instagram.com/@bank_indonesia
Ilustrasi Bansos Cair bulan Juni 2021. /Instagram.com/@bank_indonesia /

Media Magelang - Bantuan sosial (bansos) dari Kementerian Sosial (Kemensos) akan segera cair langsung untuk periode dua bulan, yakni pada Mei-Juni 2021. 

Masyarakat bisa mendapatkan bansos tunai (BST) Kemensos selama dua bulan pada Mei-Juni  2021, yang diberikan dalam satu kali masa pencairan.

Untuk mendapatkan bansos BST Kemensos, masyarakat wajib terdaftar sebagai penerima bantuan atau KPM di laman cekbansos.kemensos.go.id.

Jika terdaftar sebagai penerima bansos BST, masyarakat bisa mendapatkan bantuan dana sebesar Rp300 ribu per bulan. 

Baca Juga: Daftar Kartu Prakerja Gelombang 17? Ketahui Golongan yang Berpeluang Besar Lolos jadi Peserta Berikut

Dengan begitu, masyarakat akan mendapatkan bansos BST sebesar Rp600 ribu sekaligus untuk penyaluran bulan Mei dan Juni 2021.

Namun, penyaluran bansos BST Mei dan Juni 2021 dari Kemensos hingga saat ini masih tertunda.

Pencairan bansos BST Kemensos Rp300 ribu yang tertunda di bulan Mei diharapkan akan bisa dicairkan pada bulan Juni 2021 kepada KPM yang terdaftar di cekbansos.kemensos.go.id.

Bagi KPM yang belum melakukan cek di cekbansos.kemensos.go.id, sebagai informasi bahwa Bansos BST Kemensos Rp300 ribu memang rencananya akan kembali dijadwalkan pencairannya oleh Kemensos di bulan Juni 2021 bersamaan dengan penyaluran bansos bulan Mei yang tertunda.

Halaman:

Editor: Destri Ananda Prihatini

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah