Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 23 Secara Online

- 11 Januari 2022, 10:03 WIB
Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 23 Secara Online
Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 23 Secara Online /IG prakerja

Media Magelang - Pemerintah kembali membuka Program Kartu Prakerja gelombang 23 di tahun 2022.

Pada tahun 2022 pemerintah menganggarkan dana sebesar Rp11 triliun untuk program Kartu Prakerja, dengan target menjangkau 3 – 4,5 juta peserta.

Pelaksanaan Kartu Prakerja di tahun 2022 juga berbeda dari tahun sebelumnya.

Pada semester I (6 bulan pertama) program akan dilaksanakan secara daring. Sedangkan untuk semester II program akan dilaksanakan secara daring dan juga luring.

Baca Juga: Daftar Kartu Prakerja Gelombang 23 di Laman Resmi prakerja.go.id, Ikuti Langkah Berikut ini

Menurut Direktur Operasi Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja, Hengki Sihombing, saat ini pembukaan Kartu Prakerja tingga menunggu arahan dari Komite Cipta Kerja.

Sembari menunggu, Hengki memberi saran untuk calon peserta untuk membuat akun Prakerja terlebih dahulu.

“Silakan membuat akun, sembari menunggu gelombang 23 yang waktu pembukaannya akan kami umumkan. Saat ini sedang menunggu keputusan dari Komite Cipta Kerja,”kata Hengki seperti dikuti dari laman prakerja.

Program ini ditujukan untuk Warga Negara Indonesia yang berusia 18 tahun. Calon penerima juga tidak sedang menempuh pendidikan formal.

Halaman:

Editor: Dinda Silviana Dewi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah