Daftar Merek Set Top Box Lengkap Info Harganya, STB Dijual Mulai Rp100 Ribuan

- 2 November 2022, 19:15 WIB
ilustrasi 20 Set Top Box Terbaik yang Diakui Kominfo, Begini Cara Tepat Memilihnya
ilustrasi 20 Set Top Box Terbaik yang Diakui Kominfo, Begini Cara Tepat Memilihnya /Tangkapan Layar YouTube.com/Tamtam Boyz

Dengan membeli Set Top Box (STB) yang memiliki tanda khusus dalam kemasannya, bisa memastikan bahwa Set Top Box (STB) tersebut aman dan resmi untuk digunakan.

Adapun tanda khusus dalam kemasan Set Top Box (STB) tersebut, seperti, tulisan DVB-T2, tulisan “Siap Digital”, serta Gambar Modi.

Berikut beberapa referensi merk Set Top Box atau STB yang dianjurkan untuk digunakan untuk menyaksikan TV digital, karena sudah bersertifikasi asli dan aman untuk digunakan:

  1. NexMedia NA1300/DVB-T2 MPEG4 HD : Rp 170 ribu
  2. POLYTRON PDV 600T2 : Rp 264 ribu - Rp 300 ribu
  3. ICHIKO 8000HD : Rp 250 ribu - Rp 290 ribu
  4. AKARI ADS-2230 : Rp 255 ribu - Rp 315 ribu
  5. AKARI ADS-210 : Rp 275 ribu - Rp 329 ribu
  6. AKARI ADS-168 : Rp 255 ribu
  7. VENUS Brio : Rp 215 Ribu - Rp 386 ribu
  8. TANAKA T2 : Rp 184 ribu
  9. MATRIX APPLE : Rp 215 ribu - Rp 255 ribu
  10. EVERCOSS STB1 : Rp 199 ribu - Rp 259 ribu
  11. NEXTRON NT2000-D
  12. NEXTRON TR 1000 : Rp 259 ribu
  13. EVINIX H-1 : Rp 189 ribu - Rp 230 ribu

Nah apabila Anda telah memahami ciri aman membeli Set Top Box (STB) TV digital di atas, Anda bisa segera membelinya untuk menunjang kualitas tampilan dan suara dalam tayangan TV Anda.

Perlu Anda ketahui bahwa harga perangkat Set Top Box saat ini bervariasi, tergantung dengan merek yang Anda pilih.

Adapun kisaran harga dari perangkat Set Top Box (STB) adalah sekitar Rp180.000 hingga Rp400.000.***

Halaman:

Editor: Destri Ananda Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah