Tagar #Messi dan #Barcelona Trending di Twitter, Warganet: Kini Semua Telah Terjadi

6 Agustus 2021, 19:27 WIB
Tagar #Barcelona dan #Messi pun menggema di Twitter setelah Lionel Messi resmi pisah jalan dari klub yang membesarkan namanya. /reuters

Media Magelang - Kabar Lionel Messi resmi meninggalkan Barcelona setelah gagal menyepakati kontrak dengan pihak klub menghebohkan pecinta sepak bola.

Tagar #Barcelona dan #Messi pun menggema di Twitter setelah Lionel Messi resmi pisah jalan dari klub yang membesarkan namanya selama 17 musim.

Menurut pantauan Media Magelang Jumat 6 Agustus 2021 pukul 17.23 WIB, terdapat 3.83 cuitan terkait tagar #Messi dan 1.27 juta cuitan terkait tagar #Barcelona.

Baca Juga: Kemana Lionel Messi Setelah Tinggalkan Barcelona? Ini Klub Alternatifnya

Menurut kabar yang beredar Lionel Messi sendiri tengah bernegosiasi dengan klub kaya Perancis Paris Saint-Germain (PSG) walau semua masih belum pasti,

Dengan kepergian Lionel Messi dari Barcelona dan sebelumnya pesaingnya Cristiano Ronaldo hengkang dari Real Madrid ke Juventus pada 2018, maka La Liga seperti kurang greget lagi.

Sama saja seperti MotoGP tanpa kehadiran pembalap legendary Valentino Rossi yang baru saja memutuskan pensiun.

Baca Juga: Resmi! Lionel Messi Pisah Jalan Dengan Barcelona

"MotoGP tidak seru lagi jika tidak ada Rossi, begitupula dengan Real Madrid tanpa Ronaldo dan Barcelona tanpa Messi. Dan kini semuanya telah terjadi," demikian cuitan pemilik akun @_adityaprtm_.

Banyak yang belum rela Lionel Messi pergi dari Barcelona dengan cara yang tak wajar seperti ini.

Seorang warganet mengilustrasikan pisah jalannya Lionel Messi dengan Los Blaugrana seperti sepasang kekasih yang masih ingin bersama namun harus putus karena kehendak orang tua. Miris bukan?

"Messi sama barca pdhl udh sepakat untuk ttp bersama tpi dipisahkan oleh federasi aturan Laliga, ibaratkan lu sama doi lu sepakat buat hidup bersama tpi dipisahkan oleh keinginan orang tua, Sumpah masih gak rela messi pergi dari barca, mauku dia pensiun di barca kya xavi, inesta," cuitan pemilik akun @andaikatamudah.

Kabar perginya Lionel Messi dari Barcelona dan pensiunnya Valentino Rossi dari MotoGP memang hadir bersamaan.

Seorang warganet turut bersedih karena kabar kedua legenda olah raga tersebut ditambah Jatim Park yang terancam bangkrut akibat dampak pandemi COVID-19.

"Messi pindah, laliga ga seru lagi. Valintino pensiun dari GP. Jatim Park mau nutup. The end of golden era," cuitan pemilik akun @MaldiniYusril.

Lionel Messi sudah melekat dengan Barcelona dan La Liga.

Maka kepergiannya dari Barcelona membuat La Liga jadi kurang seru dan klub tidak berarti apa-apa lagi.

"Leo is the club. Laliga is Leo. Football is Leo. Without Leo. Nothing. #UnfollowBarcelona " cuit pemilik akun @RajeshKumarM240.

"Messi bakal kemana ya. Jujur ajasih semenjak ronaldo pergi dari Spanyol aku males nonton laliga Face with tears of joy gk seru blas," demikian ungkapan pemilik akun @YukinBin.

Apapun yang terjadi, kemanapun Messi dan Ronaldo pergi, nama mereka berdua tetap legenda bagi para fansnya dan tetap dikagumi oleh pecinta sepak bola dan bahkan mereka yang tidak terlalu fanatik terhadap sepak bola.

"Setelah Ronaldo pergi dari Madrid pada tahun 2017, sekarang giliran Messi yang akan pergi dari Barca. Selalu ada rasa sedih ketika org yg dikagumi pergi dari club yg kita bela. Tapi tidak apa-apa, kita sudah pernah menyaksikan permainan Messi & Ronaldo yg indah. Terimakasih," cuitan pemilik akun @anakmiskinnn.

Demikian sederet cuitan warganet terkait kepergian Lionel Messi dari Barcelona.***

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: Twiter

Tags

Terkini

Terpopuler