Christian Eriksen Pingsan di Lapangan, Kapten Denmark Ini Langsung Banjir Pujian

- 13 Juni 2021, 10:05 WIB
Sederet Kiprah Eriksen yang Belum Tergantikan di Timnas Denmark
Sederet Kiprah Eriksen yang Belum Tergantikan di Timnas Denmark /Twitter/@chriseriksen8/

Media Magelang - Laga pembuka Grup B Euro 2020 antara Denmark melawan Finaldia di Stadion Parken, Kopenhagen, Denmark Sabtu 12 Juni 2021 diwarnai insiden saat Christian Eriksen mendadak pingsan di lapangan.

Chrisitan Eriksen, bintang Denmark yang membawa Inter Milan juara Serie A Italia musim 2020/2021 ini pingsan saat menggiring bola sendirian beberapa menit jelang babak pertama berakhir.

Kejadian pingsannya Christian Eriksen ini membuat banyak orang panik dan wasit pun segera menghentikan pertandingan dan mengizinkan tim medis memberikan pertolongan.

Saat ini kondisi eks bintang Tottenham sudah berangsur pulih. Laga yang sempat ditunda dilanjutkan kembali dengan kemenangan Finlandia 1-0.

Baca Juga: Link Live Streaming Euro 2020 Wales vs Swiss di RCTI dan Mola TV

Kesigapan tim medis, para pemain Denmark, dan simpati dari dua kubu suporter pun menjadi trending di media sosial.

Ada sosok penting di balik tindakan cepat para pemain Denmark "melindungi" Eriksen yang terkapar agar tim medis bisa fokus melakukan penanganan.

Dia adalah Kapten tim nasional Denmark, Simon Kjaer.

Bek AC Milan ini gerak cepat memastikan Eriksen tidak menelan lidahnya sendiri dan nadinya masih berdenyut.

Lalu, Simon Kjaer juga mengangkat Eriksen dan memastikan posisi rekannya tersebut ke arah kanan, sebagaimana dilansir dari Marca.

Baca Juga: Jelang Laga Pembuka Turki vs Italia, Ini Jadwal Euro 2020 Grup A-F Pekan Pertama

Simon Kjaer juga dengan sigap mengarahkan tim medis untuk segera menangani Eriksen.

Selain itu, Simon Kjaer berusaha menenangkan anak dan istri Eriksen yang panik melihat kejadian tersebut.

Aksi ini membuat Simon Kjaer menjadi trending di Twitter dan dibanjiri pujian.

Banyak yang memuji aksi heroik Simon Kjaer tadi malam. A truly act of leadership. Ok
@acmilan ban Kapten bisa dikasih ke beliau aja nggak?," demikian cuitan akun @tina_lumenta.

Simon Kjaer, wasit Anthony Taylor, kiper Denmark Kasper Schmeichel dan seluruh pemain Denmark adalah pahlawan. Termasuk suporter tim lawan yang juga meneriakkan yel-yel menyemangati agar Eriksen cepat pulih.

Baca Juga: Jadwal Liga Euro 2020 Grup A hingga F, Dibuka Pertandingan Turki vs Italia

"Simon Kjaer. The real hero. Man of the tournament of Euro 2020," demikian cuitan akun @ershadaja.

Segala pujian untuk tim nasional Denmark, tim nasional Finlandia, dan para suporter serta ucapan agar Christian Eriksen segera pulih membanjiri media sosial.

Pantauan Media Magelang hingga pukul 09.32 WIB, tagar #Eriksen sudah memperoleh 2.94 juta cuitan.

Sementara tagar #SimonKjaer memperoleh 131,000 cuitan. Pingsannya Eriksen mempengaruhi penampilan tim nasional Denmark.

Akhirnya, juara Eropa 1992 ini kalah 0-1 atas Finlandia yang memulai debutnya di Euro 2020 ini.

Pingsannya Christian Eriksen membuat semua pihak memeriksa rekam medis sang pemain, dari pihak tim nasional Denmark hingga klubnysa saat ini, Inter Milan.

Sejauh ini, Christian Eriksen tergolong pemain yang fit, tidak ada masalah kesehatan apapun, termasuk tidak pernah terinfeksi virus corona.

Demikian perkembangan terkini terkait insiden yang terjadi di laga Euro 2020 antara Denmark vs Finlandia.***

Editor: Destri Ananda Prihatini

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah