Atlit Bulutangkis Indonesia Markis Kido Meninggal Akibat Henti Jantung, Berikut Penjelasan dr. Tirta

- 15 Juni 2021, 18:22 WIB
 Aktivis dan dokter muda, dr. Tirta/ Instagram: @dr.tirta
Aktivis dan dokter muda, dr. Tirta/ Instagram: @dr.tirta /

Hal ini dianggap bukan hal baru yang terjadi di dunia olahraga.

Dia juga menjelaskan bahwa kasus tersebut terjadi ketika jantung berhenti berdetak dikarenakan pompa jantung Markis Kido bermasalah.

Masalah yang terjadi akibat adanya gangguan kelistrikan atau sumbatan pada arteri besar yang ada di jantung.

Kondisi tersebut bisa terjadi karena adanya aktivitas yang berlebihan dari Markis Kido.

Aktivitas yang berlebihan menyebabkan pompa jantung Markis Kido melemah, sehingga sistem kerja jantung menurun.

Hal tersebut mengakibatkan kerja jantung menjadi terhambat saat memompa darah ke seluruh tubuh.

Keterlambatan pemompaan ini membuat oksigen dalam darah menjadi berkurang.

Keadaan yang terjadi pada pemompaan darah itu juga berbahaya untuk otak.

Hal ini karena jika otak tidak terkena suplai darah maka jaringannya bisa rusak dan orang tersebut akan kehilangan kesadaran.

Untuk atlit profesional, seperti Markis Kido, biasanya memiliki dinding jantung yang tebal dan perlu adanya pengecekan EKG oleh dokter.

Halaman:

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: Instagram @dr.tirta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah