Sedang Tayang! Saksikan Live Streaming Bali United vs Persija Jakarta via Indosiar dan Vidio

- 6 Maret 2022, 20:35 WIB
Torehan hasil gemilang membuat Bali United bertengger di puncak klasemen sementara dan menggeser Arema FC, Persib Bandung serta Bhayangkara FC.
Torehan hasil gemilang membuat Bali United bertengger di puncak klasemen sementara dan menggeser Arema FC, Persib Bandung serta Bhayangkara FC. /LIB

Baca Juga: Masuk Pekan 29, Ini Klasemen Sementara BRI Liga 1 yang Kini Dipimpin Bali United

Bali United saat ini menempati puncak klasemen sementara BRI Liga 1 2021-2022 dengan perolehan 60 poin dari 28 laga sebelumnya.

Laga ini menjadi momen penting Bali United untuk mempertahankan posisinya sebagai pemimpin klasemen hingga akhir musim.

Pasalnya, Persib Bandung saat ini berada di bawah Bali United dengan koleksi poin yang sama setelah melakoni laga pekan 29.

Bali United membawa misi kemenangan untuk bisa keluar sebagai juara BRI Liga 1 2021-2022, dengan hanya 6 laga tersisa.

Macan Kemayoran tentunya bukan lawan yang mudah bagi Bali United kali ini, meskipun telah unggul secara statistik. 

Persija Jakarta kini menduduki posisi ke-8 klasemen dengan perolehan 38 poin dari 27 pertandingan musim ini, yang  berjarak 4 angka dari Borneo FC di peringkat 6.

Akan menghadapi Bali United, Persija Jakarta baru menderita kekalahan 0-2 dari rivalnya, Persib Bandung pada laga pekan lalu, Selasa, 1 Maret 2022.

Laga antara Bali United vs Persija diprediksi bakal berlangsung sengit lantaran keduanya berupaya merebut 3 poin untuk mengamankan posisi masing-masing.

Prediksi Line Up

Halaman:

Editor: Destri Ananda Prihatini

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah