Jadwal Timnas Indonesia FIFA Matchday September 2023, Lawan Turkmenistan

- 6 September 2023, 09:59 WIB
Jadwal Timnas Indonesia FIFA Matchday September 2023, Lawan Turkmenistan. PSSI
Jadwal Timnas Indonesia FIFA Matchday September 2023, Lawan Turkmenistan. PSSI /

MEDIA MAGELANG - Berikut adalah jadwal Timnas Indonesia di FIFA Matchday September 2023.

Timnas Indonesia hanya akan gelar satu laga saja yakni lawan Turkmenistan.

Lantas kapan jadwal Timnas Indonesia vs Turkmenistan?

Berikut update informasinya.

Baca Juga: Jadwal Tayang Moving Episode 14, 15 Tayang Tiap Hari Apa, Jam Berapa Lengkap Link Nonton Moving Sub Indo

Berbeda dengan negara ASEAN Lainnya yang mengagendakan dua laga, Timnas Indonesia hanya akan gelar satu laga saja.

Pelatih Timnas, Shon Tae-yong menjelaskan bahwa hal ini karena tidak bisa menentukan tim lawan saat itu juga.

Selain itu juga, jadwalnya bentrok dengan agenda Timnas U-23 pada Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Pada FIFA Matchday September 2023 ini Timnas Indonesia akan lawan Turkmenistan.

Turkmenistan saat ini berada di posisi ke-135 ranking FIFA, sesangkan Indonesia berada di posisi ke-115.

Meski demikian, performa Tim Garuda bisa dibilang lebih bagus.

Meski tidak pernah menang pada tiga FIFA Matchday terakhir, Indonesia berhasil imbang lawan Burundi dan Palestina, lalu hanya kalah 2-0 dari Argentina.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan China Open 2023 Hari Ini 6 September Lengkap 8 Wakil Indonesia

Turkmenistan juga tak pernah menang pada lima laga terakhir mereka di semua ajang. Turkmenistan empat kali menelan kekalahan dan sekali imbang.

Anda yang ingin menyaksikan pertandingannya bisa simak jadwal pertandingannya berikut.

Jadwal Pertandingan

Timnas Indonesia vs Turkmenistan

Stadion Gelora Bung Tomo

Jumat, 8 September 2023

19.00 WIB

Siaran langsung: RCTI

Live streaming: Vision+

Link streaming: https://www.visionplus.id/

Demikianlah informasi jadwal Timnas Indonesia di FIFA Matchday September 2023 lawab Turkmenistan.***

Editor: Devana Dea Prastya

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah