Ini Penyebab WhatsApp, Instagram, dan Facebook Down Semalam

- 5 Oktober 2021, 13:05 WIB
Facebook, Instagram, dan WhatsApp sempat down selama 6 jam diduga karena kesalahan internal hingga sabotase.
Facebook, Instagram, dan WhatsApp sempat down selama 6 jam diduga karena kesalahan internal hingga sabotase. /Reuters
 
Media Magelang - Simak penyebab WhatsApp, Instagram, dan Facebook down berikut ini.
 
Aplikasi media sosial WhatsApp, Instagram, dan Facebook sempat down semalam Senin 5 Oktober 2021.
 
Adapun WhatsApp, Instagram, dan Facebook tersebut down atau tak bisa diakses hingga dini hari ini, Selasa 5 Oktober 2021.
 
 
Kejadian WhatsApp, Instagram, dan Facebook yang down dan tak bisa diakses ini pun membuat warganet heboh.
 
Tagar WhatsApp dan instagramdown pun trending di Twitter akibat fenomena media sosial yang sedang down tersebut.
 
Rupanya fenomena Facebook, Instagram, dan WhatsApp yang down ini ini tidak hanya terjadi di Indonesia saja, tetapi juga dialami berbagai negara di belahan dunia.
 
Dalam kurun waktu kurang dari 30 menit, lebih dari 1 juta pengguna Twitter mengeluhkan fenomena down-nya Facebook, Instagram, dan  WhatsApp ini.
 
 
Banyak warganet yang kemudian beralih ke Telegram, karena aplikasi tersebut terpantau aman lancar.
 
Pihak Facebook pun akhirnya minta maaf kepada para pengguna segera setelah mengetahui masalah tersebut.
 
"Kami menyadari bahwa beberapa orang mengalami kesulitan mengakses aplikasi dan produk kami. Kami sedang berupaya agar semuanya kembali normal secepat mungkin, dan kami mohon maaf atas ketidaknyamanan ini," tulis akun @Facebook di akun Twitternya.
 
Salah satu perusahaan keamanan situs web, Cloudflare, mengatakan jika aplikasi Facebook, Instagram, dan WhatsApp sempat menghilang dari internet selama beberapa jam.
 
Pemadaman dimulai sekitar tengah hari pada waktu Timur (16.00 GMT) pada Senin, 4 Oktober 2021.
 
Menurutnya hal tersebut diakibatkan masalah rute lalu lintas yang membuat situs tidak dapat dijangkau oleh pengguna.
 
Pemadaman kali ini merupakan salah satu yang terbesar dan terlama, hampir terjadi selama 6 jam. 
 
Mengutip laporan Reuters, hampir 10,6 juta pengguna di seluruh dunia melaporkan masalah saat mengakses 3 media sosial itu.
 
Sejumlah pakar keamanan turut mengatakan bahwa gangguan tersebut mungkin diduga akibat dari kesalahan internal meskipun sabotase oleh orang dalam secara teoritis mungkin terjadi.
 
Untungnya, Facebook, Instagram, dan juga WhatsApp sudah bisa kembali digunakan saat ini. 
 
Dikatakan jika sekitar pukul 04.45 WIB, barulah beberapa pengguna Facebook mulai bisa mendapatkan kembali akses ke sebagian aplikasi media sosial.
 
Meskipun WhatsApp masih mengalami masalah koneksi setidaknya untuk beberapa orang.
 
Hal tersebut juga sudah dikonfirmasi oleh Facebook lewat akun twitter mereka, @Faceebook.
 
"Kepada komunitas pengguna dan bisnis di seluruh dunia yang bergantung pada kami, kami minta maaf. Kami sudah bekerja keras untuk memulihkan akses ke aplikasi dan layanan kami dan dengan senang hati melaporkan bahwa mereka telah kembali terhubung sekarang."
 
Meskipun demikian, akibat dari kejadian ini, Saham Facebook yang memiliki hampir 2 miliar pengguna aktif harian ini mengalami penurunan cukup signifikan, yaitu hingga turun 5,3 persen pada perdagangan Senin sore.
 
Demikian penyebab WhatsApp, Instagram, dan Facebook down semalam.***

Editor: Dinda Silviana Dewi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x