Mengenal Laravel, Framework PHP untuk Membangun Aplikasi Web, Mengapa Begitu Populer? Apa Saja Fiturnya?

- 1 Agustus 2023, 18:00 WIB
Mengenal Laravel, Framework PHP untuk Membangun Aplikasi Web, Mengapa Begitu Populer? Apa Saja Fiturnya? /
Mengenal Laravel, Framework PHP untuk Membangun Aplikasi Web, Mengapa Begitu Populer? Apa Saja Fiturnya? / /pexels/Anthony Shkraba

Media Magelang - PHP telah lama menjadi andalan para developer dalam dunia web development, dan salah satu framework PHP yang sangat populer adalah Laravel.

PHP terkenal dengan kemampuannya dalam membangun platform CMS terkemuka seperti WordPress yang membuktikan keunggulan PHP sebagai bahasa pemrograman back-end.

Namun, dalam mengembangkan aplikasi web, para developer juga membutuhkan alat bantu yang dapat mempercepat proses pembuatan aplikasi dan menyederhanakan kode pemrograman. Inilah yang membuat framework menjadi sangat penting.

Framework merupakan kumpulan tools dan library yang dapat membantu para developer dalam mengembangkan aplikasi web dengan lebih cepat dan efisien.

Baca Juga: Cara Membuat July Dump yang Viral di Instagram, Yuk Siapkan Foto Terbaik dan Bikin July Dump Apa Itu?

Apa itu Laravel?

Laravel adalah framework PHP yang open-source dengan banyak modul dasar untuk mengoptimalkan kinerja PHP dalam pengembangan aplikasi web.

Dengan menggunakan Laravel, web development menjadi lebih cepat, aman, dan simpel. Framework ini menyediakan seperangkat alat dan sumber daya untuk membangun aplikasi berbasis PHP dengan efisiensi tinggi.

Sejak diluncurkan pada tahun 2011 oleh Taylor Otwell, Laravel telah mengalami perkembangan pesat.

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x