Momen Valentine di Rumah Aja, Berikut 3 Rekomendasi Film Romantis untuk Ditonton dengan Pasangan

5 Februari 2021, 20:10 WIB
Rekomendasi film Valentine untuk ditonton bersama pasangan. /Pexels

Media Magelang - Untuk anda yang harus mematuhi protokol kesehatan dan tidak bisa ke mana-mana, tidak perlu bingung merayakan Valentine di rumah karena banyak hal bisa dilakukan termasuk menonton film. 

Selama penerapan protokol kesehatan, Anda dan pasangan bisa menonton film sambil merayakan Valentine di rumah.

Untuk mengisi momen Valentine di tengah pandemi, tim Media Magelang merekomendasikan tiga film berikut untuk mengisi waktu serta menghibur Anda serta pasangan walau hanya di rumah saja, dirangkum dari berbagai sumber.

Baca Juga: Sudah Makamkan 428 Korban Covid-19, Pihak TPU dan Penggali Kubur Dukung Gerakan Jateng di Rumah Saja

Rekomendasi Pertama: Crazy Rich Asian

Film yang dirilis pada 2018 lalu berhasil menarik banyak penonton karena alur cerita yang menarik dan romantis.

Cerita dimulai saat Rachel Chu mendapat undangan untuk menemani kekasihnya Nick terbang ke Singapura.

Di Singapura mereka menghadiri pesta pertunangan sepupu Nick, saat itu Rachel baru mengetahui bahwa sebenarnya Nick merupakan anak orang kaya raya.

Baca Juga: Kyai Munif Zuhri Berikan Dukungan Gerakan Jateng di Rumah Saja: Tenumbuhkan Empati Kepada Korban Covid-19

Selain itu hubungan mereka ditentang oleh ibu Nick. Film ini mengandung komedi dan cerita yang super romantis sehingga cocok ditonton bersama pasangan saat di rumah saja.

Rekomendasi kedua: To All Boys I've Loved Before

Film bergenre romantis  yang satu ini, cocok ditonton untuk anda yang suka memendam perasaan untuk seseorang.

Diceritakan bahwa Lara Jane seorang mahasiswi biasa yang belum pernah memiliki pacaran atau kekasih sama sekali.

Baca Juga: Kyai Munif Zuhri Berikan Dukungan Gerakan Jateng di Rumah Saja: Tenumbuhkan Empati Kepada Korban Covid-19

Lara Jane merupakan seorang cewek yang hanya bisa memendam perasaan untuk laki-laki yang disukainya.

Akhirnya ia menuliskan surat untuk orang-orang tersebut. Sayangnya surat-surat tersebut tidak pernah ia kirim.

Sampai suatu saat seseorang mengirimkan surat-suratnya dan petualangan pencarian cinta pertama Lara Jane yang seru pun dimulai.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Hari Ini 5 Februari 2021, Aldebaran Berhasil Pertahankan Andin di Sidang Perceraiannya

Rekomendasi ketiga: After

Film ini mengajarkan bagaimana romantisnya cinta pertama dan toxic relationship.

Film After dirilis pada 2019 menceritakan Tessa Young seorang mahasiswa baru yang menemukan cinta pertamanya yang bernama Hardin seorang laki-laki berandal dan misterius.

Tessa dan Hardin sama-sama menyukai sastra dan bergabung di kelas yang sama.

Baca Juga: Jadi Amalan yang Baik Dilakukan di Hari Jumat, Berikut 4 Keutamaan Membaca Sholawat

Keduanya sering berdebat masalah karya sastra. Selain itu sering kali mereka bertemu dan pada akhirnya muncullah perasaan diantara keduanya.

Film ini cocok anda tonton karena jalan cerita yang santai namun penuh bumbu romantis.

Itulah rekomendasi film yang bisa membuat momen Valentine Anda dan pasangan tetap romantis meski hanya di rumah saja.***

Editor: Puspasari Setyaningrum

Tags

Terkini

Terpopuler