Kyai Munif Zuhri Berikan Dukungan Gerakan Jateng di Rumah Saja: Tenumbuhkan Empati Kepada Korban Covid-19

- 5 Februari 2021, 16:09 WIB
Kiai Munif Muhammad Zuhri beri dukungan pada progarm Jateng di Rumah Saja
Kiai Munif Muhammad Zuhri beri dukungan pada progarm Jateng di Rumah Saja /Dok. Humas Prov Jateng/

Media Magelang - Gerakan Jateng di Rumah Saja mendapat dukungan dari Kyai Munif Muhammad Zuhri karena dinilai dapat menumbuhkan rasa empati.

Gerakan Jateng di Rumah Saja merupakan kebijakan yang digagas oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Gerakan Jateng di Rumah Saja akan mulai dilakukan dari tanggal 6 hingga 7 Februari 2021 mendatang.

Baca Juga: Borobudur dan Destinasi Wisata Magelang Lainnya Tutup Selama Gerakan Jateng Dirumah Saja

Tujuan dari diberlakukannya gerakan Jateng di Rumah Saja bertujuan untuk menekan mobilitas sosial khususnya warga Jateng sehingga bisa mengurangi persebaran Covid-19.

Kyai Munif Muhammad Zuhri menghimbau agar masyarakat khususnya umat Islam bisa memahami situasi terutama saat pandemi seperti sekarang.

Beliau juga menyampaikan pendapatnya Jateng di Rumah Saja di Kompleks Pesarean Girikusuma, Desa Banyumeneng, Kecamatan Mranggen, Demak, Kamis 4 Februari 2021.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta 5 Februari 2021: Elsa di Ujung Tanduk, Misteri Pembunuhan Roy Terungkap?

"Saya mohon bijak dalam melihat hal ini. Pepatah Jawa dumeh ora lara, terus ora percaya (mentang-mentang tidak sakit, lalu tidak percaya).  Jangan seperti itu, paling tidak (tumbuhkan) merasa empati, ini akan meringankan yang kena musibah. Ini patut kita lakukan karena bagian dari akhlakul karimah yang diajarkan Rasullullah Muhammad SAW," ujarnya Kyai Munif.

Gerakan ini juga merupakan upaya untuk menyadarkan warga untuk tertib mematuhi protokol kesehatan.

Kyai Munif menambahkan menumbuhkan rasa empati dan tanggung jawab salah satunya dengan selalu melakukan 5M (mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas).

Baca Juga: Sinopsis Kulfi ANTV Jumat 5 Februari 2021: Kulfi Masuk Rumah Sakit, Lovely Jadi Tahu Masa Lalu Sikandar

"Gagasan Pak Gub (Ganjar Pranowo) ini menurut saya, ya bagaimana lagi kita harus ikuti. Kita harus mendukung, karena ini salah satu cara untuk menghindari agar kita tidak tertular, atau menghindari menularkan kepada orang lain," sebut kiai kharismatik ini.

Kyai Munif berpesan juga untuk semua kalangan terutama lingkungan pesantren agar mematuhi gerakan Jateng di Rumah Saja.

"Allah memberi cobaan agar kita takut dan memiliki empati terhadap orang lain. Rahmat Allah akan turun bila mana melihat kita pantas dikasihani. Kalau empati hilang dengan musibah ini, seakan-akan kita anggap hal tak berarti, maka Tuhan tak segera menurunkan pertolongan. Maka kami ajak semua lapisan di negeri ini terutama pesantren untuk mengikuti anjuran dan melaksanakan 5M," pungkasnya Kyai Munif .

Kyai Munif Muhammad Zuhri menilai gerakan Jateng di Rumah Saja merupakan bentuk ikhtiar untuk menyudahi wabah virus Corona.***

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: Humas Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah