Ide Hadiah Berkesan dan Berguna untuk Adik atau Keponakan Kesayangan, Pasti Mereka Suka

7 Maret 2022, 12:50 WIB
Ide Hadiah Berkesan dan Berguna untuk Adik atau Keponakan /Pixabay / Blicpixel/

Media Magelang – Bingung saat memilih hadiah untuk adik atau keponakan tersayang?

Hal ini sangatlah lumrah terjadi ketika kita ingin memberikan hadiah terbaik untuk merayakan momen penting dalam kehidupan adik atau keponakan.

Momen yang sering membuat kita bingung ketika mencari hadiah yang menarik untuk adik maupun keponakan seperti ulang tahun, hari raya, kenaikan kelas, atau bahkan memenangkan perlombaan.

Sebenarnya hadiah yang kita berikan kepada adik atau keponakan ini tidaklah harus mahal. Yang terpenting adalah rasa sayang dan niat tulus kita untuk membuat mereka bahagia.

Baca Juga: KUNCI JAWABAN Tebak Kata Shopee Hari Ini Selasa 8 Februari 2022, Total Hadiah Rp10 Juta!

Alangkah lebih baiknya jika hadiah yang kita berikan akan bermanfaat bagi adik atau keponakan kita.

Nah, berikut 5 ide hadiah yang dijamin berkesan di hati adik atau keponakan kesayangan anda dan juga tentunya berguna.

  1. Buku

Meskipun terdengar kurang menarik tetapi percayalah bahwa buku adalah benda yang akan terus disimpan dan berguna untuk anak-anak.

Seperti kata pepatah buku adalah jendela dunia.

Kita bisa mengenalkan dunia dan banyak hal di dalamnya dengan menghadiahkan buku kepada mereka.

Anda bisa memilih buku yang sesuai dengan usia maupun kegemaran adik maupun keponakan anda.

Jenis buku yang diberikan bisa beragam seperti kamus bergambar, buku cerita, ensiklopedia, atau buku mewarnai.

Baca Juga: 15 Kado Murah dan Bermanfaat, Hadiah Saat Hari Ibu Nasional 22 Desember 2021

  1. Alat tulis

Alat tulis yang beraneka ragam dengan variasi yang beraneka ragam juga bisa jadi hadiah yang akan selalu terpakai.

Jika anda mempunyai adik atau keponakan balita atau berusia 5 tahun lebih anda bisa mencoba mengenalkan alat tulis seperti crayon ataupun spidol yang aman untuk mereka.

Untuk anak-anak yang sudah bersekolah di tingkat dasar anda juga bisa memberikan satu set alat tulis lengkap.

Saat ini hadir alat tulis dengan beraneka gambar dan juga warna,anda bisa memilih alat tulis dengan gambar karakter kartun yang adik anda sukai.

  1. Aksesoris dan pakaian

Aksesoris dan pakaian adalah benda yang memiliki kemungkinan terbesar untuk dipakai.

Selama ukuran dan gaya aksesoris dan pakaian yang anda pilih tepat, adik dan ponakan anda akan dengan senang hati memakainya.

Pilihan hadiah ini juga sangat beragam.

Untuk anak perempuan anda bisa memberikan gaun, rok, hijab, bandana, jepit rambut,ikat rambut, bahkan kacamata.

Sedangkan, untuk anak laki-laki, anda bisa membelikan setelan jersey bola, piyama, celana pendek, jaket, kemeja, dan juga topi.

  1. Gawai untuk anak

Di zaman yang serba canggih dan modern ini, anak-anak sudah mulai beradaptasi dengan itu sejak dini dengan bermain gawai.

Kita sebagai orang yang lebih dewasa perlu memantau dan mengontrol kegiatan mereka dalam bermain gawai.

Dengan memberikan gawai yang didesain khusus untuk anak kita bisa lebih mudah dalam melakukan pengawasan terhadap mereka.

Kita bisa memberikan tablet khusus anak, jam tangan pintar, maupun ponsel pintar yang ramah untuk anak.

  1. Mainan edukasi

Ada banyak pilihan mainan edukasi dengan harga beragam yang bisa kita beli untuk adik ataupun keponakan kita.

Seyogyanya, kita harus lebih selektif dalam memilih mainan untuk mereka.

Perlu dipastikan bahwa mainan tersebut aman digunakan dan memiliki nilai edukasi.

Kita bisa memberikan lego, rubik, puzzle, ataupun set permainan yang mengasah bakat dan juga keterampilan mereka seperti mewarnai, menggambar, memasak, ataupun merangkai robot.

Selain seru anak-anak juga akan mendapatkan ilmu yang baru.***

Editor: Sonia Okky Astiti

Tags

Terkini

Terpopuler