7 Keistimewaan Puasa Sunnah Senin Kamis, Lengkap dengan Niat dan Doa

31 Oktober 2022, 05:01 WIB
Teks bacaan niat puasa Senin Kamis sekaligus puasa Qadha Ramadhan, bahasa Arab, latin dan artinya /Pixabay/surgull01//

Media Magelang - Berikut 7 keistimewaan melaksanakan puasa Senin Kamis, lengkap dengan bacaan niat dan doa.

Berpuasa pada bulan Ramadhan termasuk dalam kewajiban bagi setiap umat muslim, sesuai dengan rukun Islam.

Hal ini tercantum dalam rukun islam diantaranya ialah Membaca dua kalimat syahadat, menunaikan Sholat, Berpuasa, Membayar Zakat serta menunaikan Ibadah Haji.

Ibadah puasa terbagi kedalam dua jenis, yakni puasa wajib yang biasa kita lakukan pada bulan suci Ramadhan dan puasa sunnah.

Baca Juga: Bacaan Doa Niat Puasa Mulud, Lengkap dalam Bahasa Arab, Latin, dan Terjemahannya

Puasa sunnah dapat dilaksanakan setiap hari Senin dan hari Kamis, yang memiliki banyak keistimewaan.

Seperti puasa pada umumnya, waktu niat puasa Senin Kamis adalah pada malam harinya, yakni sejak terbenamnya matahari hingga terbit fajar.

Disamping itu, puasa Sunnah merupakan sebuah amalan yang apabila dilaksanakan mendapatkan Pahala, dan jika tidak dilaksanakan maka tidak apa-apa.

Puasa menjadi sarana mendekatkan diri dan meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT.

Puasa Senin Kamis dapat dilakukan kapan saja kecuali pada hari raya Idul Adha (10 Dzulhijjah), Hari Tasyriq (11,12,13 Dzulhijjah), 1 Syawal, dan separuh terakhir Bulan Sya’ban.

Baca Juga: Apa Itu Oktober Dump? Simak Artinya Oktober Dump dan Cara Membuat Oktober Dump yang Viral di Instagram

Berikut Bacaan niat puasa Senin Kamis:

نَوَيْتُ صَوْمَ يَوْمَ اْلاِثْنَيْنِ سُنَّةً ِللهِ تَعَالَى
Nawaitu Shouma Yaumal Itsnaini Sunnatal Lillaahi Ta'aalaa

"Saya niat puasa hari Senin, sunnah karena Allah ta’ala”

نَوَيْتُ صَوْمَ يَوْمَ الْخَمِيْسِ سُنَّةً ِللهِ تَعَالَى
Nawaitu Shouma Yaumal Khomiisi Sunnatal Lillaahi Ta'aalaa

"Saya niat puasa hari Kamis, sunnah karena Allah ta'ala"

Keistimewaan berpuasa terdapat dalam sebuah hadist, yang berbunyi:

“Setiap amalan kebaikan yang dilakukan oleh manusia akan dilipatgandakan dengan sepuluh kebaikan yang semisal hingga tujuh ratus kali lipat. Allah Ta’ala berfirman (yang artinya), “Kecuali amalan puasa. Amalan puasa tersebut adalah untuk-Ku. Aku sendiri yang akan membalasnya. Disebabkan dia telah meninggalkan syahwat dan makanan karena-Ku. Bagi orang yang berpuasa akan mendapatkan dua kebahagiaan yaitu kebahagiaan ketika dia berbuka dan kebahagiaan ketika berjumpa dengan Rabbnya. Sungguh bau mulut orang yang berpuasa lebih harum di sisi Allah daripada bau minyak kasturi.” (HR. Muslim)

Disamping itu, puasa Senin Kamis termasuk amalan sunnah yang rutin dilakukan oleh Rasulullah. Hal ini disebutkan dalam sebuah hadist:

“Nabi selalu menjaga puasa Senin dan Kamis.” (HR Tirmidzi dan Ahmad)

Hari Senin dan Kamis adalah hari dibukanya pintu Surga dimana Allah SWT menebarkan rahmatnya.

Pada hari itu merupakan hari di mana para malaikat menyetorkan amalan manusia ke langit.

Karena itu, Rasulullah selalu mengamalkannya karena ingin dicatat dalam keadaan sedang berpuasa.

Dari Riwayat Abu Hurairah R.A, Rasulullah pernah bersabda:

“Amal-amal perbuatan itu diajukan (diaudit) pada hari Senin Kamis, oleh karena itu Aku ingin amal perbuatanku di ajukan pada saat Aku sedang berpuasa,” (HR. Thirmidzi).

Berikut beberapa manfaat puasa Sunnah di hari Senin dan Kamis, diantaranya:
1. Menjadi Perisai Bagi Jiwa
2. Menyehatkan Tubuh
3. Menambah Amal ibadah
4. Melatih Kedisiplinan
5. Menenteramkan Hati
6. Menambah rasa syukur
7. Kunci meraih hajat

Demikian bacaan niat puasa Senin Kamis tulisan arab latin dan artinya beserta keutamaan menjalankannya. Semoga bermanfaat. ***

Editor: Destri Ananda Prihatini

Tags

Terkini

Terpopuler