Resep French Fries Gurih, Garing, dan Super Nikmat dari Chef Arnold, Begini Caranya?

- 16 Desember 2020, 13:38 WIB
ILUSTRASI kentang goreng.*
ILUSTRASI kentang goreng.* /Pixabay/

Media Magelang- Berikut ini merupakan resep untuk mendapatkan french fries gurih, garing, dan super nikmat dari Chef Arnold Poernomo.

Biasanya french fries sering dijual di restoran fast food ternama, oleh karena itu berikut resep dari Chef Arnold ini.

Karena tentu dimasa pandemi ini, anda tidak perlu repot keluar rumah atau menghabiskan uang anda untuk membelinya, cukup mempraktikan resep french fries dari Chef Arnold dengan rasa yang tentu tak kalah dari restoran fast food.

Baca Juga: Apa Saja Prestasi Karni Ilyas Bersama ILC Selama 12 Tahun Mengudara?

Masakan french fries ini dapat anda nikmati sendiri atau bersama kerabat sambil menonton film atau sekedar bercengkrama.

Bahan untuk memasak french frie ini juga cukup mudah di dapatkan di pasar ataupun supermarket terdekat anda

Dikutip Media Magelang dari Portal Jember dengan judul Resep Kentang Goreng Krispi Super Mudah ala Chef Arnold, Dijamin Gurih dan Mantap, berikut resep french fries itu:

Baca Juga: Ferdinand Hutahaean Tanggapi Aa Gym Soal Presiden Jokowi Disunti Vaksin Lebih Dulu

Bahan-bahan:

- 2 buah kentang

- Air untuk merebus kentang

- Bumbu sesuai selera (garam, bbq powder, cheese powder, dll)

Tahap-tahap pembuatan:

- Cuci kentang terlebih dahulu sampai bersih.

- Kentang boleh dikupas atau tidak dikupas, sesuai selera masing-masing.

Baca Juga: Ini Daftar Harga Emas Batangan Antam dan UBS di Pegadaian Hari ini, UBS Anjlok Lagi

Baca Juga: Sinopsis Film Johnny English di GTV Malam Ini 16 Desember 2020, Aksi Komedi Rowan Atkinson

- Potong kentang tipis-tipis sekitar setengah centi.

- Panaskan air untuk merebus, jika sudah mendidih taburkan garam ke air secukupnya untuk menyeimbangkan temperatur.

- Rebus kentang sebentar agar getahnya keluar.

- Taruh kentang ke tray atau alas yang lain, dan dinginkan kentang di freezer sampai benar-benar beku.

- Siapkan minyak untuk menggoreng, kemudian goreng kentang di temperatur panas atau sekitar 170 derajat sampai gelembung gelembung di minyak hilang.

- Tiriskan kentang dan beri bumbu sesuai selera (cheese powder, garlic powder, dll).

- Kentang goreng krispi siap disajikan. ***

(Portal Jember/Alam Cahya)

 

Editor: Mochammad Ade Pamungkas

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah