Resep Nasi Uduk Khas Singapura Ala Chef Devina, Gurih, Harum Lengkap dengan Telur, Ikan Asin dan Perkedel

- 2 Juni 2024, 11:19 WIB
Nasi Uduk/Instagram/@resheatery
Nasi Uduk/Instagram/@resheatery /



MEDIA MAGELANG - Ini dia resep yang bisa Anda buat untuk keluarga bahkan jadi ide jualan laris manis saat car free day.

Anda bisa membuat nasi uduk yang sudah sangat digemari banyak orang. Bahan-bahannya pun sederhana dan pastinya mudah dibuat.

Resep nasi uduk ini bisa simak infonya dari YouTube Chef Devina Hermawan yang lengkap berikut ini.

Resep Nasi Lemak (untuk 4-6 porsi)

Nasi lemak:

500 ml beras atau 375 gr beras
450 ml air
60 ml santan
30 ml minyak
2 sdm bawang merah goreng
1 sdt bawang putih goreng
3 cm jahe, iris
2 batang serai, potong dan geprek
2 lembar daun pandan
1 sdt garam
1 sdt penyedap / kaldu ayam

Sambal bilis:

3 siung bawang putih
8 siung bawang merah
10 cabai merah
1 tomat, potong
½ bawang bombai, iris
100 gr ikan bilis goreng
1 lembar daun salam
2 batang serai, potong dan geprek
2 iris jahe
12 gr terasi
50 gr gula merah
3-5 sdm air asam jawa
Garam
Penyedap
2-3 sdm air

Pelengkap:

1 timun kyuri, potong
50 gr kacang tanah dengan kulit ari
50 gr ikan bilis
6 butir telur
Ayam goreng rempah
Bawang merah goreng

Langkah:

1. Cuci beras, kemudian masukkan ke dalam rice cooker bersama dengan santan, kaldu / penyedap, garam, minyak, air, bawang merah goreng, dan bawang putih goreng kemudian aduk rata. Masukkan jahe, serai, dan daun pandan di atasnya, jangan diaduk lalu masak dengan mode memasak nasi hingga matang
2. Untuk sambal bilis, blender bawang merah, bawang putih, cabai merah, terasi, dan air hingga halus kemudian tumis hingga mengeluarkan minyak lalu tambahkan daun salam, serai, jahe, tomat, dan bawang bombai iris. Aduk-aduk hingga wangi lalu tambahkan gula merah, garam, penyedap, air asam jawa, ikan bilis, dan air kemudian masak dengan api kecil hingga kecokelatan
3. Goreng ikan bilis dan kacang tanah hingga kering, sisihkan
4. Untuk telur, bisa digoreng setengah matang atau sesuai selera
5. Sajikan nasi lemak dengan telur, ayam rempah,bilis goreng, kacang goreng, sambal bilis, timun, dan bawang merah goreng

Editor: Muh Adi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah