Distribusi Vaksin Covid-19, Menkominfo: Tetap Jalankan Protokol Kesehatan

- 12 Februari 2021, 16:45 WIB
Ilustrasi vaksin Covid-19
Ilustrasi vaksin Covid-19 /Pixabay/torstensimon/

Media Magelang – Menkominfo menyebut masyarakat harus tetap jalankan protokol kesehatan selama distribusi vaksin Covid-19 di Indonesia masih terus berjalan.

Vaksinasi Covid-19 telah dilakukan kepada tenaga kesehatan kemudian dilanjut pelayan publik dan kelompok masyarakat lansia. Menkominfo pun mengimbau masyarakat tetap laksanakan protokol kesehatan.

Tingkat penerimaan vaksin Covid-19 di Indonenesia cukup baik. Dilansir ANTARA News, hasil survei global Facebook bersama University of Maryland menunjukkan sebanyak 74,59 persen responden mau menerima vaksin Covid-19.

Baca Juga: Lebih Murah! PPnBM Mobil Nol Persen Berlaku Maret, Harga Mobil Brio Turun Sebesar Ini

Melihat respon tersebut, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G. Plate memberikan imbauan untuk tetap jalankan protokol kesehatan ketika menerima vaksin Covid-19.

Menurutnya, masyarakat semakin mengerti dan paham akan pentingnya vaksin Covid-19.

Meski tingkat penerimaan vaksin Covid-19 di Indonesia cukup tinggi, dia tetap mengingatkan masyarakat untuk terus menerapkan protokol kesehatan: memakai masker, cuci tangan, dan jaga jarak.

Baca Juga: Jack Miller: Franco Morbidelli Lawan Terkuat Dalam Perburuan Gelar Juara Dunia MotoGP 2021

“Jangan lupa, terus mengingatkan kepada setiap sahabat, kenalan dan keluarga, untuk melaksanakan vaksinasi Covid-19 sesuai jadwal yang ditentukan dan diatur oleh pejabat yang ditunjuk,” kata Johnny.

Halaman:

Editor: Dinda Silviana Dewi

Sumber: antaranews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah