Perihal Rencana Pembelajaran Tatap Muka di Sekolah Segera Dibuka, Dr. Tirta: Aku Setuju!

- 16 Maret 2021, 09:08 WIB
dr. Tirta tanggapi wacana pembelajaran tatap muka.*
dr. Tirta tanggapi wacana pembelajaran tatap muka.* /Instagram @dr.Tirta

Media Magelang- Tirta Mandira Hudi atau yang dikenal dengan dr. Tirta menyatakan dukungannya terhadap sistem pembelajaran tatap muka yang sudah mulai diberlakukan di berbagai sekolah di Indonesia. 

Dr. Tirta membagikan opininya yang diunggah melalui akun Instagramnya @dr.tirta pada 14 Maret 2021 sebagai tanggapan dari isu pembelajaran tatap muka tersebut.

Tampak dr. Tirta berjalan menuju sebuah kursi lalu duduk menghadap ke kamera. 

“Kapan sekolah bisa dibuka?” ujarnya membuka video yang berisi opininya tersebut.

Baca Juga: Pemprov Jateng Siap Tindak Tegas Objek Wisata dan Restoran yang Mengabaikan Prokes

Baca Juga: Bebas Antri! Cara Lengkap Pembuatan SKCK Online untuk Persiapan Berkas Seleksi CPNS 2021

Baca Juga: Polrestabes Semarang Tanda Tangani MOU SIM D untuk Difabel dengan Pemkot Semarang

Menurutnya ada lima 5 hal yang harus diperhatikan apabila pembelajaran tatap muka ini hendak segera dimulai.

Pertama adalah dibukanya institusi pendidikan dari yang paling dewasa, yaitu kampus dan SMA. 

“Karena mereka (mahasiswa dan pelajar SMA) adalah orang dewasa yang sudah mengerti,” ujar dr.Tirta.

Kedua, sudah diberlakukannya vaksinasi terhadap tenaga pendidik setempat serta klasifikasi kerentanan daerah tersebut terhadap COVID-19. 

Baca Juga: Pelajari Perkiraan Passing Grade CPNS 2021 Berikut Ini, Kunci Lolos Seleksi!

Baca Juga: Tukarkan Kode Redeem FF Terbaru 16 Maret 2021 Lengkap Resmi dari Garena, Segera Klaim dan Dapatkan Item Gratis

Baca Juga: Ketahui 4 Alasan Ini yang Bikin Anda Tak Lolos Kartu Prakerja! 

“Daerahnya sudah bisa dipastikan, greenzone, yellow zone, atau redzone, berdasar peraturan yang berlaku,” imbuh alumni Universitas Gadjah Mada ini.

Ketiga, koordinasi yang baik antara satgas COVID dengan pemerintah daerah dan sekolah- sekolah urut dari kampus, SMA, SMP, lalu SD. 

“Dan itu harus koordinasi yang bagus,” tegasnya.

Keempat, yaitu wali murid harus diberikan edukasi. Menurut dr. Tirta, saat ini opini wali murid sudah terbagi menjadi dua, setuju dan tidak setuju apabila sekolah tatap muka diberlakukan.

“Ada wali murid yang takut banget kalau anaknya sekolah, ada juga yang mendukung banget anaknya sekolah,” jelasnya.

Namun, perlu ada edukasi untuk memberikan pandangan yang baik mengenai sekolah tatap muka apabila ingin segera diberlakukan.

“Seperti aku, aku setuju kalau sekolah cepat dibuka,” ujar dr. Tirta menyatakan dukungannya.

Baca Juga: Cek Sisa Kuota Internet Gratis dari Kemdikbud Provider Tri Bisa Pakai Cara Ini, Akurat!

Kelima, yaitu protokol kesehatan harus diatur dan diedukasi secara baik dan benar. Seperti mencuci tangan, memakai masker sesuai standar, dan menjaga jarak

Selama satu tahun terakhir, kegiatan belajar mengajar di sekolah dihentikan dan dialihkan menggunakan sistem daring.

Dilansir dari Pikiran Rakyat Bekasi, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Nadiem Makarim menargetkan pembelajaran tatap muka kembali dilaksanakan di berbagai institusi pendidikan Juli tahun ini.

Sejauh ini, sebagai seorang influencer,dr. Tirta sangat vokal dalam menyampaikan opini- opininya terkait COVID-19 di media sosialnya.***

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: Pikiran Rakyat Bekasi Instagram @dr.tirta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah