Doa Nisfu Syaban Lengkap dengan Arti, Tata Cara, dan Niat

- 20 Maret 2021, 09:46 WIB
Ilustrasi Doa Nisfu Syaban lengkap dengan arti, tata cara pelaksanaan, dan niatnya.
Ilustrasi Doa Nisfu Syaban lengkap dengan arti, tata cara pelaksanaan, dan niatnya. /Pixabay/aamiraimer

 

Artinya:

Ya Allah, wahai Dzat yang memiliki anugerah dan Engkau tidak dapat diberi anugerah. Wahai Dzat yang memiliki keagungan dan kemuliaan. Wahai Dzat yang memiliki kekuasaan dan kenikmatan. Tidak ada Tuhan melainkan Engkau, Engkaulah penolong para pengungsi, pelindung orang-orang yang mencari perlindungan dan pemberi keamanan kepada orang-orang yang ketakutan.

Ya Allah, jika Engkau telah menulis aku disisi-Mu di dalam Ummil Kitab sebagai orang yang celaka atau terhalang atau tertolak atau sempit dalam rezekiku, maka hapuskanlah. Ya Allah, dengan anugerah Engkau, celakaku, terhalangku, tertolakku dan kesempitanku dalam rezekiku dan tetapkanlah aku disisi Engkau dalam Ummil Kitab sebagai orang yang beruntung memperoleh rezeki dan taufik dalam melakukan kebajikan. Sesungguhnya Engkau telah bersabda dan sabda Engkau adalah benar di dalam kitab Engkau yang telah diturunkan atas lisan Nabi Engkau yang terutus. Allah menghapus apa yang dikehendaki dan menetapkan apa yang dikehendaki-Nya dan disisi Allah terdapat Ummul Kitab.

Wahai Tuhanku dengan kenyataan yang agung pada malam pertengahan bulan Sya’ban segala perkara yang ditetapkan dibedakan, hapuskanlah dari saya bencana, baik yang saya ketahui dan yang belum saya ketahui. Engkaulah Yang Mengetahui segala sesuatu yang tersembunyi. Dengan rahmat-Mu wahai Tuhan Yang Maha Mengasihani. Semoga Allah selalu melimpahkan shalawat dan salam kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW. atas keluarga dan para sahabat beliau. Kabulkanlah Ya Allah!

 

Demikianlah doa Nisfu Syaban lengkap beserta arti, tata cara, dan niat.***

Halaman:

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: Terjemah Majmu’ Syarif, karangan Drs. Abu Taufiqurrahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah