Cair Awal Mei 2021, Cek Daftar Penerima Bansos Di Laman cekbansos.kemensos.go.id

- 1 Mei 2021, 11:47 WIB
Masyarakat bisa melakukan pengecekan mandiri untuk melihat daftar penerima PKH, BPNT, dan BLT Dana Desa pada laman cekbansos.kemensos.go.id.
Masyarakat bisa melakukan pengecekan mandiri untuk melihat daftar penerima PKH, BPNT, dan BLT Dana Desa pada laman cekbansos.kemensos.go.id. /Zonapriangan.com/Yudhi P

Media Magelang - Percepat pencairan bansos, Kementerian Sosial (Kemensos) rencanakan untuk cairkan PKH, BPNT, dan BLT Dana Desa pada awal Mei 2021 atau sebelum lebaran hari raya Idul Fitri.

Diharapkan bisa menaikkan daya beli jelang dan selama libur Lebaran 2021, pencairan bansos ini akan dilakukan berdekatan dengan masa penyaluran tunjangan hari raya (THR).

Untuk itu, masyarakat bisa melakukan pengecekan mandiri untuk melihat daftar penerima pada laman cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Begini Cara Ganjar Pranowo Rayakan Hari Buruh bersama Para Buruh

Cara cek daftar penerima bansos di laman cekbansos.kemensos.go.id

Berikut adalah panduan untuk melihat daftar penerima pada laman cekbansos.kemensos.go.id.

  1. Buka browser anda melalui PC maupun HP
  2. Kunjungi laman cekbansos.kemensos.go.id.
  3. Pilih provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa tempat tinggal Anda
  4. Masukan nama penerima sesua dengan yang tertulis pada KTP 
  5. Masukkan kode konfirmasi yang tertera dalam kotak
  6. Klik tombol cari
  7. Nama Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang terdaftar database Kemensos akan muncul apabila ditemukan kecocokan.

Sebagai tambahan, harap perhatikan alamat laman resmi yang diberikan oleh pemerintah, dan jangan percaya apabila terdapat pesan berantai yang menyebarkan tautan tidak resmi.

Baca Juga: Simak! Pemerintah Buka Formasi Baru di CPNS 2021, Ada Apa Saja?

Ada 21.156 juta data penerima bansos yang ‘ditidurkan’

Halaman:

Editor: Puspasari Setyaningrum

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah