Terbaru Mei 2021! Cek Nama Penerima Bansos Kemensos Lewat cekbansos.kemensos.go.id Pakai Cara Ini

- 7 Mei 2021, 15:15 WIB
Cek penerima bantuan di cekbansos.kemensos.go.id.
Cek penerima bantuan di cekbansos.kemensos.go.id. /Zonapriangan.com/Yudhi P

 

Media Magelang – Berikut informasi terbaru Mei 2021 mengenai cara lengkap cek nama penerima bantuan sosial (bansos) Kemensos melalui New DTKS.

Kementerian Sosial (Kemensos) memperbaharui situs cek nama penerima bansos yang kini menggunakan laman cekbansos.kemensos.go.id.

Laman Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos beralih ke New DTKS, yang bisa digunakan masyarakat untuk cek nama penerima bansos.

 

Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini mengumumkan perbaikan DTKS untuk memastikan data yang ada di dalamnya adalah identitas tunggal.

Baca Juga: Pasokan Oksigen Menipis saat India Diterjang Badai Covid-19

Perbaikan DTKS juga dilakukan Mensos Tri Rismaharini agar Nomor Identitas Kependudukan (NIK) masyarakat sesuai dengan data kependudukan Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil.

Pasalnya, ada banyak data penerima bansos yang tidak tunggal sehingga Kemensos telah menonaktifkan lebih dari 21 juta DTKS ganda.

Sebanyak 21 juta DTKS ganda tersebut diketahui telah mendapatkan bantuan bansos Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Sosial Tunai (BST) dari Kemensos.

Halaman:

Editor: Destri Ananda Prihatini

Sumber: Cek Bansos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x