Fakta Windy Cantika, Lifter Peraih Medali Pertama Untuk Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020

- 25 Juli 2021, 10:00 WIB
Windy Cantika Aisah, Altet angkat besi Indonesia berhasil meraih medali perunggu dalam ajang Olimpiade Tokyo 2020
Windy Cantika Aisah, Altet angkat besi Indonesia berhasil meraih medali perunggu dalam ajang Olimpiade Tokyo 2020 /NOC Indonesia/Kemenpora RI

Media Magelang – Ini fakta menarik Windy Cantika yang berhasil meraih perunggu di Olimpiade Tokyo 2020.

Lifter asal Jawa Barat dengan fakta nama panjang Windy Cantika Aisah, berhasil meraih perunggu Olimpiade Tokyo 2020 di cabang angkat berat kelas 49 kilogram dengan total angkatan 194 kilogram pada 24 Juli 2021.

Medali Windy Cantika Aisah ini menjadi medali pertama kontingen Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 yang baru resmi dibuka 23 Juli 2021.

Baca Juga: Indosiar Sebagai Official Broadcaster Olimpiade Tokyo 2020 akan Siarkan Perjuangan Kontingen Garuda

Walau sempat grogi karena gagal di angkatan pertama (84 kilogram) namun Windy Cantika Aisah yang masih berusia 19 tahun ini berhasil mengatasi rasa gugupnya dengan sukses di percobaan kedua dengan berat yang sama.

"Alhamdulilah senang sekali bisa mempersembahkan medali untuk Indonesia. Rasanya gugup karena angkatan dengan rival lainnya hanya beda tipis," demikian penuturan Windy Cantika Aisah sebagaimana Media Magelang kutip dari rilis Komite Olimpiade Indonesia (KOI).

Medali emas di kelas ini diraih lifter China Hou Zhihui dengan total angkatan 210 kg (94 kg snatch dan 116 kg clean & jerk). Lifter India Chanu Saikhtom Mirabai mendapat medali perak dengan total angkatan 202 kg dari hasil angkatan snatch 87 kg dan clean and jerk seberat 115 kg.

Keberhasilan remaja asal Cimahi di ajang sekelas Olimpiade Tokyo 2020 tentu membuat bangga seluruh Indonesia.

Baca Juga: A. Judiarto Meninggal Dunia, Tokoh Otomotif Asal Semarang yang Lahirkan Banyak Event Balap Nasional

Halaman:

Editor: Dinda Silviana Dewi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah