Kuota Internet Gratis Bulan Desember 2021 Belum Masuk? ini Alasannya

- 14 Desember 2021, 11:33 WIB
Bantuan Kuota Internet Gratis cair hari ini
Bantuan Kuota Internet Gratis cair hari ini /Gambar : tangkapan layar Instagram @kemdikbud.ri/

Media Magelang - Pembagian kuota internet gratis Kemendikbud kembali diberlakukan pada bulan Desember 2021.

Sejak tanggal 11 Desember 2021 pembagian kuota internet gratis sudah mulai dilakukan, dan berlaku hingga tanggal 15 Desember 2021.

Jika dirasa anda belum mendapatkan kuota internet gratis dari Kemendikbud, mungkin hal-hal ini alasannya.

Baca Juga: Besok Terakhir! Begini Cara Cek Kuota Internet Gratis Kemendikbud Desember 2021 untuk Semua Provider

Pelajar dan pengajar bisa mengetahui alasan mengapa kuota internet gratis Kemendikbud bulan Desember 2021 belum masuk ke nomor mereka, simak penjelasannya.

Sebelumnya dikabarkan bahwa bantuan kuota internet gratis akan ditutup pada bulan November dan tidak akan dilanjutkan.

Diketahui melalui akun instagram resmi miliki Pusat Data dan Informasi Kemendikbud, @pustekkom_kemdikbud mengabarkan mengenai pembagian bantuan kuota gratis ini.

Adanya kuota gratis bulan Desember 2021, sehubungan di tidak adakannya libur akhir tahun seperti yang biasa diadakan.

Baca Juga: Cara Daftar DTKS Kemensos untuk Dapat Bansos Tahun 2022, Termasuk Set Top Box (STB) Gratis Kominfo

Karena akan disalurkan hingga tanggal 15 Desember 2021, maka sebaiknya calon penerima menunggu hingga batas terakhir pencairan.

Calon penerima bisa menunggu sambil terus melakukan pengecekan kuota internet gratis dari Kemendikbud pada nomor HP miliknya.

Jika sampai tanggal 15 Desember 2021, pelajar dan pengajar belum juga mendapat kuota internet gratis Kemendikbud 2021, maka salah satu dari tiga alasan berikut ini dipastikan menjadi penyebabnya.
 
1. Bukan penerima bantuan di awal tahun 2021

 
Penerima kuota internet gratis Kemendikbud 2021 berasal dari penerima di pencairan sebelumnya.
 
Dijelaskan bahwa penerima kuota internet gratis Kemendikbud di bulan Desember 2021 adalah mereka yang terdaftar sebagai penerima bantuan di bulan November 2021 kemarin.
 
Apabila belum pernah terdaftar sebagai penerima kuota internet gratis Kemendikbud di awal tahun 2021, maka tidak akan bisa mendapatkannya di bulan Desember 2021.
 
Karena itu, pastikan bahwa calon penerima bantuan kuota internet gratis Kemendikbud sudah mendaftarkan diri dengan menyetorkan nomor HP aktif kepada pimpinan satuan pendidikan sesuai jadwal yaitu sebelum SPTJM diunggah.
 
2. Penerima tahun 2021 yang berganti nomor HP

 
Calon penerima bantuan kuota internet gratis dari Kemendikbud di tahun 2021 yang mengganti nomor HP-nya pada pencairan tahun ini juga tidak bisa mendapatkan kuota internet gratis Kemendikbud pada bulan Desember 2021.
 
Mereka hanya bisa mendapatkan bantuan kuota internet gratis Kemendikbud setelah menyetorkan nomor HP terbaru ke pimpinan satuan pendidikan.
 
Oleh sebab itu, calon penerima harus segera menyetorkan nomor HP terbaru ke pimpinan satuan pendidikan agar bisa memperoleh kuota internet gratis Kemendikbud 2021 berikutnya.
 
3. Penggunaan kuota internet Kemendikbud kurang dari 1 GB

 
Kemendikbud tidak akan memberikan bantuan berupa kuota internet gratis di tahun ini kepada penerima yang pada periode sebelumnya, penggunaannya tidak mencapai 1 GB.
 
Hal ini karena Kemendikbud menganggap bahwa penerima tidak membutuhkan bantuan kuota internet gratis untuk pencairan Desember 2021.

Dijelaskan juga bahwa penerima kuota internet gratis Kemendikbud di bulan Desember 2021 adalah mereka yang terdaftar sebagai penerima bantuan di bulan November 2021 kemarin.

Lebih rinci, berikut adalah besaran paket kuota internet gratis dari Kemendikbud untuk penyaluran di bulan Desember 2021:

- Peserta Didik Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) : 3 GB /bulan

- Peserta Didik Jenjang Pendidikan Dasar dan Menengah : 4 GB / bulan

- Mahasiswa dan Dosen : 5 GB / bulan

- Pendidik : 5 GB / bulan

Paket kuota internet gratis Kemendikbud yang dibagikan berupa paket data umum atau semua akses jaringan.

Bantuan kuota gratis internet ini berlaku bagi berbagai macam provider seperti Smartfren, Tri, Telkomsel, Indosat, XL dan By.U.

Untuk mengecek apakah jumlah yang disebutkan telah masuk ke nomor yang terdaftar atau belum, anda bisa melakukan cara dibawah ini:

-Telkomsel: melalui SMS atau dengan hubungi *888# dan bisa juga lewat aplikasi MyTelkomsel.

-XL dan Axis: menghubungi nomor *123# lalu pilih info, atau bisa lewat aplikasi myXL dan AxisNet.

-Indosat: melalui aplikasi myIM3 atau menghubungi nomor USSD *123*075# lalu pilih nomor satu.

-(Tri) : via SMS dengan format "INFO KUOTA" kirim ke 234, menghubungi nomor USSD *123*10*3# atau lewat aplikasi Bima+

-Smartfren : menghubungi USSD *995#, kemudian informasi akan dikirim secara otomatis via SMS.

Demikian cara cek kuota internet gratis Kemendikbud bulan Desember 2021 untuk berbagai provider yang cair mulai tanggal 11 hingga 15 bulan ini.***

Editor: Dinda Silviana Dewi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x